Soal Kaesang Pangarep Dicueki Megawati Saat Salaman, Gibran Rakabuming Buka Suara: Hoaks Itu

Kota Solo Diguyur Proyek APBN di Bawah Pemerintahan Gibran (Sumber : YouTube/ Gerindra TV)

INFOSEMARANG.COM - Video momen salaman Kaesang Pangarep yang disebut-sebut tak ditanggapi Megawati saat di Kantor KPU viral di media sosial.

Narasi Ketua Umum PDIP cueki Kaesang tersebut disinyalir membuat beberapa pihak 'gerah'.

Melansir KompasTV, menanggapi kabar tersebut, Gibran Rakabuming yang juga hadir serta bersalaman dengan Megawati saat itu buka suara.

Baca Juga: Beredar Video Shintia Indah Permatasari saat Makeup Prewedding, Publik: Masya Allah Cantik Banget

Gibran menyebut agar orang-orang tidak mempercayai kabar berita bohong atau hoaks seperti itu.

"Ya jangan percaya dengan hoaks hoaks gitu,"kata Gibran, dikutip Infosemarang.com, 15 November 2023.

Sosok yang kerap disapa Mas Wali itu, mengungkapkan, petinggi PDIP itu masih menerima dirinya, Kaesang dan Prabowo dengan sangat baik.

“Beliau sangat baik. Beliau masih menerima kami kok, pas dari saya, Kaesang, pak Prabowo, semuanya gitu baik,” tambah Gibran.

Baca Juga: Terungkap Alasan YG Entertainment Umumkan Debut BABYMONSTER Tanpa Ahyeon

Cawapres Prabowo itu menegaskan tidak adanya bentuk penolakan seperti kabar yang beredar di media sosial.

"Jadi nggak ada yang namanya penolakan, penolakan," terangnya.

Sebelumnya, salah satu media mainstream di media sosial X menyebutkan bahwa Megawati menolak salam yang dari Kaesang.

Lantas, unggahan tersebut dibahas Guntur Romli, yang saat ini menjadi loyalis Ganjar.

Baca Juga: Gegara Konser Coldplay, Jam Operasional MRT Jakarta Diperpanjang Hingga Dini Hari, Cek Jadwalnya DI SINI

Melalui instagramnya, Guntur menyebutkan potongan video seolah Megawati menolak Kaesang adalah fitnah, dan video tersebut sudah diedit.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI