Siswa SMP di Karanganyar Meninggal Dunia Usai Latihan Silat, Diduga Dapat Hukuman dari Senior

Wildan Ahmad, siswa SMP di Karanganyar yang meninggal usai latihan silat (Sumber : instagram @smpn5karanganyar)

INFOSEMARANG.COM - Seorang siswa SMPN 5 Karanganyar, Jawa Tengah, bernama Wildan Ahmad (14) diduga meninggal usai jalani latihan silat.

Korban meninggal setelah mengikuti latihan pada Minggu, 26 November 2023 sore.

Dilansir akun @karanganyarkita, sebelum menghembuskan nafas terakhirnya, Wildan Ahmad dikabarkan mendapat hukuman dari seniornya di tempat latihan silat.

Baca Juga: MasterChef Indonesia Dituduh Rasis, Chef Arnold Panik sampai Gelagapan saat Klarifikasi

Dasar hukuman dari senior pada anak laki-laki kelas 9 itu disinyalir karena korban tak mampu mendatangkan murid baru untuk latihan.

"Saat latihan korban mendapatkan hukuman, kemudian korban pulang dan mengalami sesak nafas. Korban dibawa ke RSUD Karanganyar dan dinyatakan meninggal dunia," terang akun tersebut, dikutip Infosemarang.com 28 November 2023.

Terpisah, Kasat Reskrim Polres Karanganyar AKP Setiyanto menyebutkan, atas kejadian ini sebanyak 5 orang anggota pesilat diamankan.

Baca Juga: Siap-siap Harga Rokok Meroket Tahun 2024, Cukainya Naik 10%

Setiyanto mengatakan kejadian bermula ketika latihan di suatu perguruan silat di suatu kawasan Kabupaten Karanganyar.

Korban diminta seniornya untuk membawa siswa baru lagi sebanyak empat orang.

Namun, korban saat datang latihan tidak berhasil membawa siswa baru.

"Sekira pukul 16.00 WIB, korban dihukum berupa doweran, atau sikap kuda-kuda ambil nafas, namun saat melakukan doweran itu, korban dipukul dan ditendang oleh seniornya," terang Setiyanto.

Baca Juga: Astaghfirullah, Tangan Balita Terjepit Pintu KRL Saat Tidak Kebagian Tempat Duduk, Begini Kondisinya Sekarang

Kepala Sekolah SMPN 5 Karanganyar, Wardoyo mengkonfirmasi bahwa benar jika salah satu siswanya meninggal usai menjalani latihan silat.

"Inalilahi wainalilahi rojiun, telah meninggal dunia Wildan Ahmad, meninggal sekitar pukul 19.45 WIB," kata Wardoyo singkat. ***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI