Prabowo Ungkap Rencana Indonesia Bangun Rumah Sakit Lapangan di Perbatasan Mesir-Gaza, Bantuan Sebanyak 80 Truk Siap Dikirim

Prabowo ungkapkan komitmen Indonesia bantu Palestina melalui RS lapangan dan kapal bantu KRI dr Radjiman. (Sumber : Instagram/militer.udara)

INFOSEMARANG.COM -- Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto mengungkapkan rencana Pemerintah RI membuka rumah sakit lapangan di perbatasan Mesir dan Gaza, Palestina.

RS lapangan kemungkinan akan dibangun di Sinai, berbatasan langsung dengan Rafah, Gaza.

Rencana ini masih dalam tahap pembahasan dan akan dilaporkan ke Presiden Joko Widodo.

Baca Juga: Bukti Kiki MCI 11 Sakit Hati dengan Pernyataan Willgoz Soal Beda Level Pendidikan dengan Chindo

Menurutnya, ada saran dari pihak Mesir untuk membangun rumah sakit lapangan. Prabowo menjelaskan hal ini di Pangkalan Udara Atang Sendjaja, Bogor, Jawa Barat, Jumat, 1 Desember 2023.

“Ada saran dari beberapa pihak di negara itu (Mesir) sekitar itu malah kalau bisa rumah sakit lapangan. Jadi, ini sedang kami bahas nanti, apakah kita (Indonesia) kirim rumah sakit lapangan,” kata Menhan Prabowo.

Prabowo juga berbagi hasil komunikasinya dengan Menteri Pertahanan Mesir, Jenderal Mohamed Ahmed Zaki, yang meminta bantuan makanan.

Pemerintah Indonesia berkomitmen untuk terus menambah bantuan bagi rakyat Palestina di Gaza yang mengungsi di Mesir.

Mengenai rencana mengirim kapal KRI dr Radjiman Wedyodiningrat-992 sebagai rumah sakit bantu ke perairan Mesir dekat Gaza, izin otoritas setempat belum keluar.

“Menteri Pertahanan Mesir saya kontak terus sama beliau. Beliau minta ditahan dulu karena untuk berlabuh begitu banyak kapal menunggu,” kata Prabowo.

Baca Juga: KPU Wajibkan Pasangan Capres dan Cawapres Hadir pada Lima Sesi Debat

Meski demikian, TNI Angkatan Laut telah mempersiapkan kapal yang tengah sandar di Kolinlamil Jakarta tersebut, yang kini berwarna putih dengan tanda salib merah sesuai aturan internasional.

Sejak Kamis, 30 November 2023, KRI dr Radjiman Wedyodiningrat-992 bersiap menjalankan misi kemanusiaan di perairan dekat Gaza.

Selain misi kemanusiaan sebagai rs bantu, KRI Radjiman juga membawa bantuan sebanyak 80 truk.

Di antaranya berisi pampers (532 karung), pakaian anak-anak (600 karung), susu (800 kardus), biskuit (650 kardus), air mineral galon (1.254 galon), air mineral kardus (1.700 kardus), obat-obatan (460 kardus), selimut (450 karung), jaket (450 karung), dan mi instan (470 kardus).

Komandan KRI dr Radjiman Wedyodiningrat-992, Kolonel Laut (P) Bayu Dwi Wicaksono, memastikan kapal siap berlayar untuk memberikan pelayanan kesehatan kepada rakyat Palestina.

Meskipun kapal telah berlayar selama setahun, ini menjadi misi pertamanya keluar dari perairan Indonesia.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI