Kronologi Caleg PSI Kota Malang Ditemukan Meninggal di Rumahnya, Sempat Tidak Bisa Dihubungi dan Tak Diketahui Keberadaannya

Jeanne Pita W
Rabu 06 Desember 2023, 10:38 WIB
Heboh Caleg PSI Kota Malang Ditemukan Meninggal di Rumahnya, Sempat Tidak Bisa Dihubungi dan Tak Diketahui Keberadaannya (Sumber : malangposcomedia.id)

Heboh Caleg PSI Kota Malang Ditemukan Meninggal di Rumahnya, Sempat Tidak Bisa Dihubungi dan Tak Diketahui Keberadaannya (Sumber : malangposcomedia.id)

INFOSEMARANG.COM -- Kabar meninggalnya seorang calon legislator (caleg) perempuan dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dibenarkan oleh Ketua DPD PSI Kota Malang Achmad Faried.

Caleg PSI itu bernama Antonia Da Carvalho Chunya Soares (46) dan ditemukan meninggal dunia di rumahnya di Jalan Pisang Agung III, Kelurahan Pisangcandi, Kecamatan Sukun, Kota Malang.

Soares ditemukan meninggal dunia pada Senin (4/12/2023).

Baca Juga: Detik-detik Banjir Bandang di Sukolilo Pati, Air Genangi Rumah Warga hingga Jalan Raya

"Iya benar, beliau adalah salah satu caleg kami untuk DPR RI dari Dapil Malang Raya. Saya kemarin mendapatkan kabar beliau meninggal sekitar pukul 10 malam," ujar Faried kepada media, Selasa (5/12/2023).

Faired pun mengungkapkan bahwa sebelum ditemukan meninggal dunia, korban yang juga diketahui berprofesi sebagai advokat tersebut sempat tidak dapat dihubungi dan tidak diketahui keberadaannya.

Bahkan ia pun juga tidak hadir dalam kegiatan pengurus DPP PSI di Malang.

"Beberapa hari dikontak centang satu, dihubungi tidak bisa. Kami awalnya mengira yang bersangkutan ada banyak kegiatan," ujarnya.

Baca Juga: Turunan Gombel Rawan Kecelakaan, Warga dan Relawan Cor Jalan Berlubang Modal Patungan Semen & Pasir

Di sisi lain, jenazah perempuan yang terdaftar sebagai caleg PSI untuk DPR RI Daerah Pemilihan Malang Raya dengan nomor urut 3 itu ditemukan dalam kondisi yang meprihatinkan.

Adapun penemuan jenazah ini pertama kali diketahui oleh keluarganya bersama ketua RT 02 RW 05 Kelurahan Pisang Candi, Widi Higam.

Kronologi

Saat itu, keluarganya datang ke rumah Soares yang memang hanya ditinggali korban seorang diri.

Namun saat tiba, kondisi gerbang rumah terkunci.

Baca Juga: BLACKPINK Perpanjang Kontrak Eksklusif dengan YG Entertainment

Keluarga yang datang pun kemudian memanggil ketua RT untuk meminta bantuan saat itu.

Saya mencoba membuka pagar menggunakan palu, ternyata tidak bisa. Saya kemudian membuka gerbang menggunakan alat gerinda dan akhirnya bisa terbuka,” beber Widi Higam kepada salah satu media Malang.

Saat memasuki rumah korban, lampu rumah tersebut dalam kondisi padam. Widi pun kemudian menyalakan sakelar lampu hingga menyata.

Nahas, Widi dan keluarga korban menemukan tubuh Soares sudah tak bernyawa dan dalam posisi tengkurap.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Rabu 6 Desember 2023, Kota Semarang Bakal Diguyur Hujan Ringan

Posisi korban berada di tengah-tengah pintu ruang tengah rumah,” lanjut Widi.

Widi pun menduga bahwa sebelum meninggal, korban diduga hendak mengambil sesuatu. Selain itu, HP korban juga berada di sisi kanan jenazah saat ditemukan.

Namun Widi menuturkan pula bahwa tidak ada hal yang mencurigakan saat ia dan keluarga korban menemukan jenazah tersebut.

Saat ini pihak kepolisian tengah menyelidiki kasus kematian Soares ini.

Baca Juga: Panduan Lengkap Pendaftaran PPIH Kloter dan PPIH Arab Saudi: Tanggal, Tahapan, dan Persyaratan

"Setelah mendapatkan laporan, kita langsung datang ke TKP. Dari hasil visum, tidak ditemukan adanya bekas kekerasan pada tubuh korban. Kita juga uji sampel sisa makanan di dalam perut, hasilnya kita masih menunggu," ungkap Kasat Reskrim Polresta Malang Kota Kompol Danang Yudanto, terpisah.

Pihaknya pun juga menduga bahwa korban meninggal dunia diperkirakan pada dua sampai tiga hari lalu jika melihat dari kondisi jenazah yang ditemukan. ***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Bisnis20 November 2024, 17:03 WIB

Ekonom Bank Mandiri Optimistis Ekonomi Indonesia Tetap Solid di Tengah Dinamika Global

Ekonomi nasional diproyeksikan akan tetap menunjukkan kinerja positif, didukung oleh stabilitas makroekonomi yang terjaga.
Event Mandiri Macro and Market Brief Road to Mandiri Investment Forum 2025 di Jakarta, Rabu 20 November 2024.
 (Sumber:  | Foto: dok Bank Mandiri.)
Semarang Raya19 November 2024, 15:45 WIB

Semarang Raih Dua Penghargaan Daerah Tertib Ukur dan Pasar Tertib Ukur dari Kemendag

Selama dua tahun berturut-turut, Kota Semarang meraih penghargaan sebagai daerah tertib ukur.
Pemkot Semarang meraih dua kategori penghargaan sebagai Daerah Tertib Ukur (DTU) dan Pasar Tertib Ukur dari Kemendag.
 (Sumber:  | Foto: Dok)
Umum19 November 2024, 13:19 WIB

PJ Gubernur Jateng Nana Sudjana Langsung Bergerak Selesaikan Pemblokiran Rekening UD Pramono

Pemilik UD Pramono, Pramono menyampaikan terima kasih karena telah dibantu menyelesaikan satu persatu permasalahan yang dihadapi.
Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana mendampingi Menko Bidang Pangan, Zulkifli Hasanbersilaturahmi dengan pemilik UD Pramono. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya19 November 2024, 11:57 WIB

Bantu Petani, Mbak Ita Luncurkan "Petruk Semar" untuk Pasarkan Hasil Panen

Mbak Ita meluncurkan Petruk Semar (Petani Truck Semarang Punya), truk operasional untuk memasarkan hasil pertanian di Kota Semarang.
Mbak Ita meluncurkan Petruk Semar (Petani Truck Semarang Punya). (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya17 November 2024, 16:49 WIB

Warga Tambaklorok Kini Miliki Jamban Pribadi, Tak Lagi Buang Hajat di Sungai

Ahmad Sholeh (50), warga RT 3 RW 14 Tambakmulyo, Semarang Utara, kini memiliki jamban pribadi.
Ahmad Sholeh (50), warga RT 3 RW 14 Tambakmulyo, Semarang Utara, kini memiliki jamban pribadi. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya17 November 2024, 16:45 WIB

Pemkot Semarang Terbitkan Perwal Beasiswa Anak Petani dan Nelayan

Pemkot Semarang akan melakukan sosialisasi Perwal dan melakukan kurasi terhadap anak-anak petani dan nelayan yang bisa mendapatkan beasiswa tersebut.
Aktivitas pertanian di Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya15 November 2024, 16:55 WIB

Semarang Agro Expo 2024 Kembali Digelar di Mijen

. Tidak hanya memamerkan produk-produk pertanian terpadu seperti hasil kebun, peternakan, dan perikanan, SAE 2024 juga dimeriahkan berbagai lomba menarik dan edukasi pertanian untuk anak-anak.
Pembukaan Semarang Agro Expo 2024 di Mijen. (Sumber: )
Semarang Raya15 November 2024, 16:45 WIB

DPD Gerakan Pemuda Marhaenis Deklarasikan Dukungan Untuk Andika Perkasa-Hendrar Prihadi

Dalam deklarasi tersebut, secara khusus DPD GPM Jateng memberikan dukungan kepada pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jateng nomor urut 1, Andika Perkasa-Hendrar Prihadi.
Deklarasi digelar di Posko Kemenangan Andika Perkasa-Hendrar Prihadi. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya14 November 2024, 18:13 WIB

Pedagang Barito Slup-slupan Tempati Eks Pasar Dargo Semarang

Sebanyak 50 pedagang, Rabu 13 November 2024 mulai menempati Semarang Exhibition Center atau eks Pasar Dargo yang berada di Jalan dr. Cipto Semarang.
Pedagang Barito menempati eks Pasar Dargo yang berada di Jalan dr. Cipto Semarang.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Bisnis14 November 2024, 17:37 WIB

Terus Tumbuh dan Semakin Kokoh di Tahun Ke-5, DPLK AXA Mandiri Jalin Kerja Sama Baru dengan Sejumlah Perusahaan Ternama

Kerja sama ini memberikan arti penting bagi DPLK AXA Mandiri karena kami sama-sama memiliki komitmen terhadap masa depan karyawan.
DPLK AXA Mandiri menjalin kerja sama strategis dengan PT  Industri Kereta Api dan Sambu Group. 
 (Sumber:  | Foto: dok)