Panas Usai Dirujak Publik, Cleopatra Eks JKT 48 Akhirnya Klarifikasi Soal ART Gaji Rp1,7 Juta dengan Kerjaan Tak Lazim

Cleopatra Djapri (Sumber : YouTube/Cleopatra Djapri)

INFOSEMARANG.COM - Seperti kita ketahui, belum lama ini publik digegerkan dengan edaran lowongan ART yang sempat dibuat oleh sosok Cleopatra Djapri atau Cleopartra Eks JKT 48.

Pasalnya, Cleo Eks JKT 48 tersebut menawarkan lowongan kerja ART dengan gaji minim Rp1,7 juta yang mana rentetan pekerjaanya terbilang tak lazim.

Bahkan pada keterangan yang diunggahnya, Cleo JKT 48 mengatakan jika dirinya akan menahan gaji ART yang bekerja padanya selama 3 bulan guna melihat kesungguhan hati sang kandidat.

Baca Juga: Bahaya Menikah dengan Orang Playing Victim, Lalu Apa yang Harus Dilakukan?

Ia juga meminta ART yang bekerja padanya untuk menjadi baby sitter serta ikut mengurus buah hatinya.

Melalui akun YouTube miliknya, Cleopatra Djapri akhirnya memberikan klarifikasi.

Ia mengatakan tugas sebagai baby sitter tak harus dilakukan sang ART setiap hari.

"Mohon pengertiannya bahwa disini tuh kerjanya bukan bener-bener momong setiap hari alias babysitter, aku juga paham kalau yang namanya babysitter itu berbeda sama ART," ungkap Cleo.

Kendati sudah panjang lebar memberikan klarifikasi, ternyata Cleopatra tetap dihujat habis-habisan oleh warganet.

Baca Juga: Terkuak! Begini Tampang Panca Darmansyah, Pelaku Pembunuhan 4 Anak dan KDRT di Jagakarsa

Mereka mengatakan gaji yang diberikan Cleopatra tetap tak wajar dan sebanding dengan tugas ART.

"Mbak Cleopatra yang terhormat, saja gaji orang urus anjing aja Rp3,5 juta bersih, uang makan Rp50 ribu aku minta urus 2 ekor anjing aja," ungkap salah seorang warganet.

Baca Juga: Cuma Nikahi Istri Secara Siri, Terungkap Karakter Tempramen dan Penakut Pelaku Pembunuhan 4 Anak di Jagakarsa

"Dari penulisan lowongan kerjanya aja udah bisa mencerminkan bagaimana karakter Anda. Ditambah dengan klarifikasi ini makin mencerminkan how cruel you are," imbuh warganet lain.

"Susah kalau punya jiwa pelit takut melarat, tolong hargai jerih payah orang kerja, bukan malah bela diri," timpal warganet lainnya.

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI