Komika Marshel Widianto Turut Resah dengan Keberadaan Pengungsi Rohingya, Kritisi Pernyataan UNHCR: Jangan Langsung Minta...

Marshel Widianto turut kritisi UNHCR yang bela pengungsi Rohingya (Sumber : instagram @marshel _widianto)

INFOSEMARANG.COM - Keberadaan pengungsi Rohingya di Indonesia, terutama di Aceh, telah menimbulkan kegelisahan di kalangan masyarakat, termasuk di antaranya  Marshel Widianto.

Marshel Widianto tampak heran dengan kondisi pengungsi Rohingya yang kini menjadi topik perdebatan dan perhatian publik.

Melalui akun Instagram-nya, @marshel_widianto, Marshel Widianto membagikan sepotong video yang diduga berisi sindiran terhadap etnis Rohingya.

Baca Juga: Viral Video Sekretaris Desa di Boyolali Ancam Cabut PKH Warga Jika Tak Menangkan Paslon Ganjar-Mahfud

Dalam keterangan yang ditulis pada Sabtu, 9 Desember 2023, Marshel menyatakan, "Jangan langsung minta pulau dong, kartu perdana dulu kek."

Dalam kontennya, Marshel menuliskan bahwa tindakan seperti itu dianggap sebagai bentuk penjajahan.

"Menjajah jalur kekuasaan (silang), menjajah jalur kasian (ceklis)," tulisnya dalam video tersebut.

Baca Juga: Ongkekan di Jalan MT Haryono Berujung Maut, Satu Pemotor Tewas!

Dalam konteksnya, reaksi yang ditunjukkan oleh komika tersebut didorong oleh respons UNHCR, sebuah organisasi PBB yang bertanggung jawab atas penanganan pengungsi.

UNHCR mengeluarkan pernyataan melalui kolom komentar di akun Instagram yang bernama UNHCR Indonesia, meminta agar pengungsi diberikan Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan tempat tinggal.

"Semoga rakyat Rohingya dapat diterima oleh masyarakat Indonesia, dan pemerintah dapat memberikan mereka rumah, makanan, tempat tinggal, dan membuat KTP Indonesia," tulis UNHCR.

Baca Juga: Kronologi Pernikahan Sesama Jenis di Cianjur, Baru Ketahuan 3 Hari Setelah Akad Gegara Hal Ini

Namun, banyak yang menduga bahwa akun yang memberikan komentar dan diakui oleh Marshel mungkin merupakan akun palsu atau tiruan.

Sementara itu, berdasarkan data UNHCR sejak bulan November 2023 lalu, sebanyak 1.487 orang pengungsi Rohingya mendarat di Aceh dari Bangladesh.

Sebagian besar para pengungsi sudah ditempatkan di beberapa kamp pengungsian yang tersebar di beberapa wilayah di Provinsi Aceh.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI