Gagal Nyalip, Oknum Diduga Anggota Konvoi Mobil Komunitas Avanza Xenia Hadang dan Pukuli Pengemudi Fortuner di Pangandaran

Jeanne Pita W
Senin 11 Desember 2023, 11:43 WIB
Gagal Nyalip, Oknum Rombongan Konvoi Mobil Komunitas Avanza Xenia Hadang dan Pukuli Pengemudi Fortuner di Pangandaran (Sumber : instagram.com/lambe_turah)

Gagal Nyalip, Oknum Rombongan Konvoi Mobil Komunitas Avanza Xenia Hadang dan Pukuli Pengemudi Fortuner di Pangandaran (Sumber : instagram.com/lambe_turah)

INFOSEMARANG.COM -- Pengemudi dan penumpang sebuah mobil Toyota Fortuner warna hitam menjadi korban arogansi oknum diduga anggota Komunitas mobil di Pangandaran, Jawa Tengah saat hendak menuju Bandung.

Salah seorang pria yang diduga anggota klub mobil Avanza Xenia tiba-tiba menghadang mobil Toyota Furtuner tersebut saat diduga gagal menyalip sebelumnya.

Pengemudi mobil Toyota Avanza berpelat nomor D 1893 YTF tampak memotong mobil Fortuner itu lalu sang pengemudi turun dan menghampiri pengemudi Fortuner.

Baca Juga: Gegara Rebutan Warisan! Pria Nekat Nyemplung Sumur Sedalam 12 Meter, Endingnya Plot Twist

Tanpa basa-basi, pengemudi Avanza itu langsung melangkan pukulan sekaligus memaki pengemudi Fortuner.

Sang pengemudi Fortuner hitam itu pun memilih untuk bertahan di dalam mobil. Namun tampak anggota klub mobil itu berusaha membuka pintu mobil Fortuner tersebut dan hendak menyeret sang pengemudi.

Saat pelaku berkaus putih itu beraksi dengan arogan, para penumpang di mobil hitam berteriak histeris dan ketakutan. Bahan diketahui ada seorang anak kecil dalam mobil itu.

Adapun saat insiden pemukulan ini terjadi, kondisi Jalan Raya Pangandaran-Bandung tengah ramai di kedua arah.

Baca Juga: Kecelakaan Tunggal di Depan Kantor BPJS Jatingaleh, Kedua Korban Kepergok Bawa Sajam

Salah satu penumpang mobil tersebut, netizen bernama @raniaasrimaydha mengungkapkan kronologi kejadiannya melalui akun instagram pada Minggu malam 10 Desember 2023.

"Kronologi: kami sekeluarga dalam perjalanan dari pangandaran arah Bandung, keadaan jalanan lancar padat, didepan kami ada banyak bus dan kendaraan lain, tp dari belakang ada iring”an konvoi club mobil Avanza Xenia Club indonesia yg nyalip, krn keadaan ramai, jdi mereka tdk terima krn mobil mereka tidak berhasil nyalip mobil kami.

Akhirnyaa.. mereka maksa untk nyalip mobil kami dan menghadang mobil kami!! Oknum orang ini turun dari mobil dan langsung hendak memukul orangtua saya!!

Bayangkaannnn,, arogansinya oknum ini!!! Dan dari beberapa org yg melerai bilang ke kami kalau mereka di perjalanan dari pangandaran memang sudah ugal”an konvoi mereka ini.!!

Pemilik akun @raniaasrimaydha juga mencolek komunitas @avanzaxeniaclub_indonesia agar turut bertanggung jawab atas aksi kekerasan di jalan tersebut," tulisnya dalamcaption video yang diunggahnya.

Baca Juga: Serbu Promo 12.12 KAI, Tiket Kereta Api Cuma Bayar 80 Persen!

Dalam unggahan tersebut, ia juga meminta kepadapelaku untuk segera menyampaikan permintaan maaf kepada keluarganya terutama kepada orang tuanya yang menjadi korban arogansi oknum komunitas mobil itu.

"HEY!! Pengguna jalan bukan cuma anda”, kalian” saja !! @avanzaxeniaclub_indonesia kalian punya utang maaf sama saya dan keluarga !! Searogan itukah kalian?? Apa tadi Anda tidak liat , dalam mobil kami ada anak kecil umur 4 tahun? Anda tidak liat Orangtua saya kalian begitukan??? Saya tidak terimaaa!!!!!!!!" sambungnya.

Namun di sisi lain, pihak Komunitas Avanza Xenia Indonesia Club (AXIC) membantah bahwa pelaku aksi ugal-ugalan dan arogan di jalan raya tersebut tidak termasuk anggota komunitas mereka.

Selain itu, AXIC pun menjelaskan pula bahwa tidak ada agenda atau aktivitas konvoi yang dilakukan klub tersebut di Pangandaran pada Minggu (10/12/2023).

Baca Juga: Lagi, 10 Kapal Pengungsi Rohingya Dikabarkan Akan Masuk Ke Indonesia, Kini Sudah Sampai Perairan Andaman

"Selamat Malam, terkait viralmya video yang dialami oleh kak @raniaasrimaydha dan keluarga pada minggu sore ini (10/12) dal perjalanan dari Pangandaran menuju Bandung, Rombongan Komunitas tersebut bukanlah dari member komunitas kami.. tetapi dari komunitas lain yang memang namanya hampir sama..

Komunitas kami saat mengadakan touring selalu mengutamakan keselamatan member & pengguna jalan lainnya di jalan raya..

Semoga kejadian yang menimpa kak @raniaasrimaydha dapat segera diselesaikan dengan baik oleh komunitas tersebut.
Terima Kasih, HUMAS AXIC" tulis akun @avanzaxenia_indonesiaclub di salah satu unggahannya. ***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Semarang Raya16 Desember 2024, 12:35 WIB

PELNI Mobile Disosialisasikan ke Penumpang Kapal di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang

PELNI Mobile, sebuah aplikasi untuk pembelian tiket kapal dan berbagai aktivitas yang di bawah naungan perusahaan diperkenalkan ke masyaíakat Semarang.
PELNI mobile diperkenalkan kepada penumpang kapal di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Minggu 15 Desember 2024. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan16 Desember 2024, 12:30 WIB

Cerita Pengabdian Merawat Bumi dan Kemanusiaan dari Wisudawan SCU, Mendukung Pertanian dan Merangkul ODGJ

Soegijapranata Catholic University (SCU) menggelar wisuda Periode IV 2024 di Auditorium Agnes Widanti, Kampus 1 SCU.
Soegijapranata Catholic University (SCU) menggelar wisuda Periode IV 2024 di Auditorium Agnes Widanti, Kampus 1 SCU. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya13 Desember 2024, 14:30 WIB

Cuaca Ekstrem Berpotensi Melanda Jateng, Pemprov Jateng Upayakan Modifikasi Cuaca

Badan Meteorologi dan Klimatologi Geofisika (BMKG) memperkirakan akan terjadi cuaca ektrem di sejumlah daerah di Jawa Tengah pada 16-23 Desember mendatang.
Kepala BMKG, Dwikorita Karnawati saat berkoordinasi dengan Pj Gubarnur Jateng, Nana Sudjana pada Jumat, 13 Desember 2024.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan13 Desember 2024, 14:13 WIB

SCU Borong 4 Penghargaan dalam Anugerah LLDIKTI Wilayah VI 2024, Hidupi Tradisi Unggul

Pencapaian ini menjadi bukti komitmen SCU dalam menghidupi tradisi unggul dan terus beradaptasi dengan perubahan untuk memberikan yang terbaik bagi seluruh sivitas akademika dan masyarakat luas.
Rektor SCU Dr. Ferdinand Hindiarto saat menerima penghargaan dalam Anugerah LLDIKTI Wilayah VI.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Bisnis13 Desember 2024, 13:43 WIB

Dekoruma Grand Opening Gerai di Semarang, Jadi Jujugan Tempat Cari Furniture dan Custom Interior

Dekoruma, Destinasi Furnitur dan Custom Interior No 1 Indonesia, melakukan grand opening gerai yang berlokasi di Jl A Yani, di Semarang.
Grand Opening Dekoruma, Destinasi Furnitur dan Custom Interior No 1 Indonesia di Jl A Yani Semarang, Jumat 13 Desember 2024. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Bisnis07 Desember 2024, 20:04 WIB

PADI Reborn dan DJ Winky Wiryawan Meriahkan HUT ke 18 Paramount Enterprise

Dalam 18 tahun Paramount Enterprise telah tumbuh menjadi perusahaan yang adaptif dan inovatif dalam memenuhi kebutuhan konsumen.
Puncak acara Paramount ‘Fun Color Run’ 2024 menyambut HUT ke 18 Paramount Enterprise.
 (Sumber:  | Foto: dok)
Semarang Raya26 November 2024, 16:26 WIB

Tips Aman Berkendara Buat Generasi Z

Penting generasi Z yang mendominasi proporsi itu untuk makin menjaga perilaku berkendara agar terhindar maupun terlibat kecelakaan.
Generasi Z wajib menjaga perilaku berkendara yang aman. (Sumber:  | Foto: dok.)
Umum26 November 2024, 16:24 WIB

PJ Gubernur Jateng Optimistis Pilkada 2024 di Jateng Berjalan Kondusif

Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana mengaku optimistis penyelenggaraan pilkada serentak 2024 di wilayahnya bakal berjalan kondusif.
Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana. (Sumber:  | Foto: dok.)
Semarang Raya25 November 2024, 17:09 WIB

Polda Jateng Gelar Apel Pergeseran Pasukan BKO Pengamanan TPS Pilkada 2024 ke 10 Polres

Polda Jateng melaksanakan Apel Pergeseran Pasukan (Serpas) BKO Pengamanan TPS di Lapangan Mapolda Jateng, Senin, 25 November 2024.
Polda Jateng melaksanakan Apel Pergeseran Pasukan (Serpas) BKO Pengamanan TPS di Lapangan Mapolda Jateng.
 (Sumber:  | Foto: dok)
Semarang Raya24 November 2024, 17:52 WIB

Wali Kota Semarang Ajak Seluruh Camat dan ASN Tegaskan Komitmen Jaga Netralitas di Pilkada 2024

Mbak Ita menegaskan pentingnya menjaga netralitas ASN, khususnya di masa-masa krusial menjelang dan selama Pilkada.
Apel akbar pengawas pemilihan se-Kota Semarang, Minggu 24 November 2024.

 (Sumber:  | Foto: Sakti)