INFOSEMARANG.COM -- Sejumlah Pizza Hut di Indonesia diketahui kini ganti nama menjadi Ristorante.
Meski belum semua Pizza Hut ganti nama, namun beberapa Pizza Hut di sejumlah kota sudah mengganti namanya menjadi Ristorante.
Mulai dari beberapa gerai di Jakarta hingga gerai lainnya di Surabaya, Malang, Padang dan lainnya.
Sebelumnya, gerai pizza yang sudah sangat dikenal di Indonesia ini sempat diterpa isu terkait serangan Israel terhadap Palestina.
Namun demikian, pihak Pizza Hut Indonesia menyatakan bahwa franchise pizza yang beroperasi di Indonesia tersebut tidak terafiliasi dengan pihak Israel.
Melalui unggahan di media sosialnya @pizzahut.indonesia pada 1 Desember 2023, pihak Pizza Hut pun mengumumkan sejumlah gerai yang kini menggunakan nama Ristorante.
Selain itu, Pizza Hut pun menyebutkan bahwa perubahan ini berkaitan dengan adanya perubahan dari menu hingga suasana outlet yang baru.
Baca Juga: Penampakan Terkini Ammar Zoni Usai Jalani Pemeriksaan Kesehatan, Terlihat Sedih Menahan Tangis?
"Hadir dengan berbagai pilihan menu gourmet mulai dari pizza, pasta, appetizer hingga minuman, dilengkapi suasana outlet yang fresh dan nyaman, bikin pengalaman dine-in bareng orang tersayang jadi lebih spesial!" tulis akun official Pizza Hut di Instagram.
Sejumlah tampilan outlet yang lebih fresh pun juga ditunjukkan dengan desain lebih minimalis bak kafe kekinian yang saat ini tengah banyak digandrungi anak muda dan keluarga.
Daftar Lokasi Pizza Hut Restorante di Indonesia Saat Ini
1. Pizza Hut Ristorante Gandaria City Mall
2. Pizza Hut Ristorante Malang
3. Pizza Hut Ristorante Kemang
4. Pizza Hut Ristorante Kelapa Gading Mall 3
5. Pizza Hut Ristorante Juanda
6. Pizza Hut Ristorante Kota Kasablanka Mall
7. Pizza Hut Ristorante Summarecon Mall
8. Pizza Hut Ristorante Supermall Pakuwon Indah
Baca Juga: Kondisi Terkini AKE, Anak Yang Ditinggal Keluarganya Bunuh Diri di Pakis Malang
9. Pizza Hut Ristorante Emerald Bintaro
10. Pizza Hut Ristorante Galaxy Mall Dua
11. Pizza Hut Ristorante Lippo Supermall
12. Pizza Hut Ristorante Menara Cakrawala
13. Pizza Hut Ristorante Emporium Pluit
14. Pizza Hut Ristorante Symphony Pamulang Puspitek
15. Pizza Hut Ristorante Gatot Subroto Pancoran
16. Pizza Hut Ristorante Pettarani Makassar
17. Pizza Hut Ristorante Taman Anggrek
Baca Juga: Libur Akhir Tahun, Bank Mandiri Siapkan Uang Tunai Rp 23,2 Triliun
18. Pizza Hut Ristorante Summarecon Mall Bekasi
19. Pizza Hut Ristorante Cilandak KKO
20. Pizza Hut Ristorante Darmo Surabaya
21. Pizza Hut Ristorante Padang A Yani
Selain itu, pihak Pizza Hut pun mengabarkan bahwa perubahan ini juga akan segera dilakukan pada outlet Pizza Hut lainnya. ***