Kronologi Tungku Smelter PT ITSS di Morowali Meledak, Belasan Tewas, Puluhan Lainnya Alami Luka Bakar 70 Persen

kronologi tungku smelter tambang nikel PT ITSS meledak (Sumber : X @jatamnas)

INFOSEMARANG.COM - Telah terjadi kecelakaan kerja di Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah, yang menyebabkan tungku smelter tambang nikel PT Indonesia Tsingshan Stainless Steel (ITSS) meledak.

Laporan sementara, setidaknya ada 13 pekerja yang meninggal dunia akibat peristiwa ledakan tersebut.

Sementara sisanya, puluhan korban yang merupakan karyawan dilaporkan mengalami luka bakar 70 persen dilarikan ke fasilitas kesehatan terdekat.

Baca Juga: Cak Imin Ambisi Bangun 40 Kota Setara Jakarta, Ridwan Kamil Beri Jawaban Menohok: Kampanye Pake Akal Sehat

Dilansir Antara, kronologi kejadian bermula pada Minggu, 05.30 WITA di mana sejumlah pekerja tengah melakukan perbaikan dan pemasangan pelat pada bagian tungku.

Saat itulah terjadi ledakan dan membuat beberapa tabung oksigen di sekitaran area perbaikan itu meledak.

Humas Polres Morowali Ipda Abdul Hamid menyebutkan, jika saat ini pihaknya masih melakukan penelusuran sebab terjadinya ledakan.

Baca Juga: WASPADA! Sindikat Maling HP Terekam CCTV Lakukan Aksinya di Mall Paragon

"Kami masih mendalami penyebab peristiwa ini, dan informasi kami terima pekerja mengalami luka bakar kini dilarikan ke klinik milik perusahaan guna mendapat perawatan intensif," ujar Ipda Abdul.

Untuk diketahui, PT ITSS terletak di kawasan industri PT Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP).***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI