INFOSEMARANG.COM -- Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep, dengan santai merespons kritik dari calon presiden nomor urut 1, Anies Baswedan, terkait pertanyaan calon wakil presiden nomor urut 2, Gibran Rakabuning Raka, tentang State of Global Islamic Economy (SGIE) dalam debat Pilpres 2024.
Kaesang menanggapi kritikan tersebut dengan sikap santai, membiarkan masyarakat menilai sendiri.
"Tidak masalah, masyarakat yang akan menilai," ujar Kaesang pada Minggu, 24 Desember 2023.
Baca Juga: Begini Jawaban Anies Baswedan Soal Komunitas LGBT Jika Terpilih Jadi Presiden: Saya Pribadi...
Kritik Anies Baswedan terhadap pertanyaan Gibran muncul pasca debat kedua pada Jumat, 22 Desember 2023.
Anies mengajak masyarakat menilai apakah kualitas pertanyaan yang disampaikan Gibran soal SGIE berformat seperti cerdas cermat untuk hafalan atau gagasan ideologi dan nilai yang diwujudkan melalui kebijakan.
Meskipun ada kritikan, Kaesang menegaskan penampilan kakaknya, Gibran, sangat baik dan mendominasi seluruh sesi debat.
"Secara keseluruhan, saya rasa penampilan Mas Gibran sangat baik di debat," katanya.
Kaesang menilai penampilan Gibran di luar perkiraan, merespons keraguan orang terhadap kemampuan dan komunikasi publiknya.
Debat kedua Pilpres 2024 di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, dianggap berhasil mengubah pandangan negatif terhadap Wali Kota Surakarta tersebut.
"Saya kira itu di luar perkiraan orang-orang ketika orang meninggikan dirinya sendiri biasanya akan direndahkan, biasanya orang yang direndahkan akan ditinggikan," ungkapnya.***