Libur Nataru, Lautan Manusia Penuhi Kawah Sikunir Dieng Demi Saksikan Golden Sunrise

Kondisi di Kawah Sikunir Dieng, Senin 25 Desember 2023 (Sumber : instagram @infoterangofficial)

INFOSEMARANG.COM - Libur Nataru tiba, wisatawan membludak hingga seperti lautan manusia di dataran tinggi Dieng, Wonosobo pada 25 Desember 2023.

Momen Libur Nataru memang kerap dimanfaatkan banyak masyarakat untuk menikmati libur panjang.

Salah satu objek wisata Jawa Tengah yang populer untuk dikunjungi adalah kawasan wisata Dieng.

Baca Juga: Jawaban Nyeleneh Cak Imin Ditanya Wartawan Soal Singkatan SGIE: Ternyata Sego Goreng Iwak Endog

Objek wisata ini memang dikenal memiliki daya tarik alam tersendiri, menawarkan pemandangan memesona hingga udara yang sejuk khas dataran tinggi.

Melansir akun instagram @infoterangofficial salah satu wisatawan membagikan video kondisi terkini di Kawah Sikidang, Dieng.

Spot populer untuk menyaksikan 'golden sunrise' dan lautan awan yang banyak diburu oleh para wisatawan.

Baca Juga: Seorang YouTuber Asal Korea Selatan Kelly Alami Pelecehan Saat Berwisata ke India

Nampak suasana di lokasi terlihat begitu padat dipenuhi lautan manusia.

Sebelumnya, jelang libur panjang kawasan wisata Dieng memang sudah terpantau macet sejak Minggu 24 Desember 2023 pagi.

Hingga pukul 15.00 WIB kepadatan kendaraan yang memasuki kawasan wisata itu terlihat belum berkurang signifikan.

Tentang Kawah Sikidang

Jauh sebelum menjadi destinasi wisata yang populer, kawah Sikidang merupakan salah satu lokasi yang sering dikunjungi oleh wisatawan saat berkunjung ke Kabupaten Dieng.

Bahkan rasanya akan kurang pas jika Anda tidak menyempatkan diri berkunjung ke kawah Sikidang saat menikmati liburan di kawasan wisata Dieng.

Baca Juga: Perempuan ODGJ yang Ngamuk di Bangjo Krapyak Berulah Lagi, Kini di Catering Bagong Ngaliyan

Kawah Sikidang berada dekat dengan bukit Sikunir. Saat berkunjung ke salah satu destinasi wisata Dieng satu ini, pastikan Anda membawa masker.

Pasalnya bau belerang dari kawah bisa sangat menyengat dan mungkin mengganggu sistem pernapasan Anda.

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI