INFOSEMARANG.COM - Gus Miftah tiba-tiba banyak diperbincangkan publik, usai video bagi-bagi uang viral di media sosial, akhirnya klarifikasi.
Aksi Gus Miftah bagi-bagi uang itu diduga sebagai 'money politic' atau politik uang yang dilakukannya sebagai TKN Prabowo-Gibran.
Belum lagi perekam yang menyoroti seseorang yang mengibarkan kaos bergambar Prabowo.
Baca Juga: Profil Bella Damayka Simpanan Elmer Suami Ira Nandha, Akun Facebook Banjir Hujatan
Seperti yang diungkap Politisi PDIP, Adian Napitupulu dalam instagramnya baru-baru ini.
"Sedekah atau money politic," tulisnya dalam keterangan di instagram @adian_napitupulu pada 29 Desember 2023.
Dalam video itu nampak sosok pria yang kerap berkacamata dengan blankon di kepalanya membagikan pecahan Rp50 ribu pada ibu-ibu dan anak kecil.
Baca Juga: Tangis Jeon Hyejin Pecah Antar Jenazah Lee Sunkyun ke Peristirahatan Terakhir
Namun, Gus Miftah tepis tudingan soal dirinya lakukan money politic seperti apa yang disangkakan publik.
Ia menyebut uang yang dibagikannya milik sosok Haji Her, seorang pengusaha kaya di Pamekasan yang dikenal darmawan.
"Haji Her (yang depan) pengusaha kaya Pamekasan tiap hari bagi sedekah di pasar, di sawah, pesantren, dan lain-lain. Kemarin saya silaturrahmi ke beliau," kata Gus Miftah saat dikonfirmasi, Jumat (29/12/2023).
Baca Juga: 6 Fakta Elmer Suami Seleb TikTok Ira Nandha Selingkuh: Jalan 4 Tahun, Istri sampai Nekat Self Harm
Ia menyebut jika pada saat itu dirinya hanya diajak untuk ikut serta membagikan uang sedekah Haji Her.
"Beliau pas mau sedekah saya diminta ikut membagikan sedekahnya," ucap dia. ***