Usai Tinjau Lampung, Jokowi Minta Masyarakat Laporkan Jalan Rusak Lewat IG

Momen Presiden Jokowi meninjau jalan rusak di Lampung, Jumat (5/5/2023). (Sumber : Biro Sekretariat Presiden)

INFOSEMARANG.COM -- Presiden Joko Widodo meminta masyarakat untuk tidak segan melaporkan infrastruktur jalan yang rusak di daerah masing-masing.

Hal itu disampaikan Jokowi dalam unggahan Instagram terbaru pada Jumat (5/5/2023).

Dalam unggahannya itu, ayah dari Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka itu sedang meninjau jalan di Provinsi Lampung.

Jokowi juga ditemani oleh Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Menteri BUMN Erick Thohir dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono.

Zulkifli Hasan miris melihat kondisi jalan Lampung yang parah.

Baca Juga: Jokowi Pilih Jalan yang Belum Diperbaiki Gubernur Lampung, Sebut Arinal Kena Prank, Netizen:Nice Try!

"Saya mendampingi bapak preside, luar biasa jalannya. Ini kalau melahirkan, ibu hamil bisa melahirkan, pak," sindir Zulkifli Hasan yang duduk di samping Jokowi.

Merasakan sendiri jalan Provinsi Lampung yang rusak parah, Jokowi mengatakan bahwa infrastruktur jalan sebenarnya penting untuk mendukung mobilitas barang dan masyarakat.

Sebab, mobilitas yang lancar akan membantu menurunkan biaya logistik serta harga barang di pasar.

Jokowi pun meminta masyarakat untuk melaporkan jalan rusak melalui DM Instagram.

"Apabila jalan di daerah Anda masih rusak parah dan sudah lama tidak diperbaiki, sampaikan kepada saya melalui kolom komentar dan kirim video melalui pesan langsung di akun Instagram ini," tandasnya.

Kolom komentar unggahan Jokowi itu pun dipenuhi dengan warganet yang mengeluhkan kondisi jalan rusak di daerah mereka.

"Pak @jokowi, tolong diperhatikan jalan di Ketapang Kalbar, pak," komentar @jamesima***.

"Mampir ke Kabupaten Simalungun Bapak Presiden, Sebagian Besar Jalannya Sungguh MEMPRIHATINKAN," komentar @au_simalung*** sambil menyisipkan emoji menangis.

"Jalanan Serpong Puspitek - Parung pak yaampun tolong. Bahkan warga malah pada inisiatif patungan karena gak ada perbaikan jalan dari pemerintah," keluh @chyara***.

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI