Nggak Habis Thinking! Ini Solusi Aldi Taher Untuk Sandiaga Uno Soal Konser Coldplay,Sarankan MUI Pusat Lakukan ini

Aldi Taher. (Sumber : Instagram)

INFOSEMARANG.COM -- Ada saja ulah artis Aldi Taher, sosok yang kerap gemparkan dunia hiburan dengan aksinya.

Ia kembali berulah, dengan memberi tanggapan yang cukup nyeleneh pada Sandiaga Uno, soal konser Coldplay.

Diwartakan sebelumnya, Menteri Perekonomian Kreatif dan Pariwisata itu ungkap ingin buka komunikasi dan meminta pendapat ulama terkait konser Coldplay.

Baca Juga: Kesal Jadi Sasaran Fitnah, Desta Tulis Doa Begini di Insta Story

Pasalnya, sejumlah polemik timbul lantaran kelompok PA 212 menolak kehadiran Chris Martin Cs untuk sambangi Indonesia.

Sebab, PA 212 menilai, band asal London, Inggris itu dianggap menyiarkan paham atheis dan turut mengkampanyekan LGBT.

Wasekjen PA 212, Novel Bamukmin merupakan orang pertama yang menggalakan tolak Coldplay ke Indonesia.

Baca Juga: Digelandang Jadi Tahanan Kejati DKI, Mario Dandy Masih Tebar Senyum! Pede Bakal Dapat Hukuman Ringan?

Sontak penolakan konser band pelantun 'Yellow' itu menuai pro kontra di masyarakat.

Kemudian Sekjen MUI, Anwar Abbas juga menilai bahwa konser Coldplay di Indonesia bertentangan dengan Pancasila dan UUD 45, terutama pasal 29 ayat (1).

Mengetahui hal tersebut, Sandiaga Uno selaku penanggung jawab acara tersebut pun berusaha mencari solusi dan jalan tengah.

Baca Juga: Posting Video Saat Sedang Main Piano, Fadly Faisal Lagi Galau?

Pasalnya, tiket konser Coldplay yang rencana digelar bulan November 2023 telah ludes terjual.

Hal itu juga disampaikan Sandiaga Uno melalui akun Instagram pribadinya.

“Kami tentunya membuka komunikasi dan ingin mendengar masukan dan saran para ulama,” ucapnya, dalam akun Instagram @sandiuno yang diunggah 25 Mei 2023.

Baca Juga: Video Detik-detik Truk Muatan Alami Rem Blong, Tabrak Rumah Warga di Tembalang hingga Terguling

Unggahan Menparekraf tersebut ternyata juga mendapat tanggapan dari Aldi Taher. Dia mengunggah tangkap layar postingan Sandiaga Uno.

Di dalam unggahannya tersebut, Aldi Taher menuliskan beberapa saran untuk Sandiaga Uno sebagai jalan tengah dengan para ulama yang menolak konser Coldplay.

“BISMILLAH PAK saran DIBUKA DENGAN SAYA INSYA ALLAH BACA ALQURAN AJA PAK KONSER @coldplay nanti,” katanya, dikutip Infosemarang.com dari Instagram @alditaher.official yang diunggah 25 Mei 2023.

Baca Juga: Pantang Ciut! Ayah David Ozora Siap Lawan Mario Dandy di Persidangan :Mafia Klojotan

Tak sampai di situ,Aldi Taher juga menyindir MUI, Dia menyarankan agar sebelum Chris Martin dan kawan-kawan tampil, MUI pusat membuka acara dengan membaca surah Al-Fatihah.

“Atau INSYA ALLAH ketua @muipusat baca ALFATIHAH SEBELUM BRO @chrismartinfeed perform. GIMANA NETIJEN ????????,” tambahnya.

Unggahan Aldi Taher yang dibilang nyeleneh ini mendapat sejumlah tanggapan kocak dari warganet.

Baca Juga: PSSI Serius akan Terapkan VAR di Liga 1 Indonesia Musim Depan, Ini 5 Tahap yang Harus Dilalui

Mayoritas menyetujui usul nyeleneh Aldi Taher untuk datangkan MUI pada konser tersebut.

“Setuju bang, apalagi pas baca sambil rekam posting,” kata akun @fadhelram.

“Lah itu bagus, masih butuh kepada ulama,” kata akun @basithrafaellashiell's.

Baca Juga: Kabar Gembira! Media Argentina Sebut Lionel Messi Dipastikan Ikut Rombongan Tur ke Indonesia, Fans Bola Tanah Air Siap-Siap War Tiket!

Terlepas hal itu serius akan diamini oleh Sandiaga maupun MUI, aksi Aldi Taher cukup menghibur warganet yang mengetahuinya. (*)

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI