INFOSEMARANG.COM - Salah satu drama korea yang kini tengah digandrungi berjudul King The Land' yang dibintangi Yoona SNSD dan Lee Jun Ho 2PM.
Mengikuti kisah tentang pegawai hotel bernama Cheon Sarang (Yoona SNSD) dan Gu Won (Lee Jun Ho), hubungan bos dan pegawainya ini dibumbui romantis dengan sedikit adegan komedi.
Sehingga, King The Land' menjadi tontonan ringan untuk menghibur penggemar di kala bersantai.
Baca Juga: Daftar Harga Motor Matic Honda Juli 2023 Lengkap, Beat Paling Murah dan Irit, Ada yang 90 Juta!
Bagi yang suka dengan drama korea bergenre romantis komedi dan plot cerita layaknya King The Land', mungkin deretan drama ini juga bisa masuk list tontonan pemirsa.
Beberapa kami rekomendasikan lantaran menjadi drama korea dengan plot cerita pegawai dan atasan terbaik yang dijamin tak akan membosankan. Apa saja? Inilah ulasannya.
1. What's Wrong With Secretary Kim' (2018)
Drama korea yang menyorot hubungan antara bos dan sekretarisnya.
Baca Juga: Begini Tanggapan Bupati Ponorogo Soal Kasus Jalan Warga yang Ditembok Pemiliknya
Dikisahkan, Kim Mi-so memutuskan untuk mengundurkan diri secara tiba-tiba dari pekerjaannya sebagai sekretaris.
Namun, Lee Young-joon tidak mau sekretaris terbaiknya tersebut pergi begitu saja.
Young-joon pun rela melakukan apa pun hingga hal-hal konyol agar Mi-so mengurungkan niatnya untuk berhenti menjadi sekretaris pribadinya.
2. Business Proposal' (2022)
Drama ini mengusung genre romantis komedi, diceritakan seorang wanita yang bekerja sebagai karyawan pengembangan makanan bernama Shin Ha Ri.
Ia diminta beberapa kali menggantikan sahabatnya Jin Young Seo dalam sebuah kencan buta yang sudah direncanakan orang tuanya.
Jin Young Seo sendiri tidak menyukai kencan buta karena ingin fokus pada kariernya dan ingin menemukan cinta sejatinya sendiri.
Baca Juga: Kasus Tutup Akses Jalan Warga di Ponorogo , Bagus Robiyanto Pemilik Tanah Akhirnya Buka Suara
Shin Ha Ri malah bertemu dengan cucu dari pemilik perusahaan tempat Ha Ri bekerja, yaitu Kang Tae Mo.
3. Her Private Life' (2019)
Drama ini meneceritakan kehidupan seorang kurator galeri seni yang menjadi fangerling grup K-pop.
Suatu hari, Ryan (Kim Jae Wook) mulai bekerja sebagai direktur baru di galeri seni tempat Sung Deok Mi bekerja.
Baca Juga: Tayang 5 Juli 2023, Ini Sinopsis dan Link Nonton Drakor Shadow Detective Season 2 Episode 1 Sub Indo
Semua berjalan dengan seperti biasa hingga CEO tampan itu tidak sengaja mengetahui rahasia Deok Mi sebagai fansite.
Nah itulah rekomendasi drama korea selain King The Land' yang menyajikan kisah tentang pegawai dan bosnya. ***