INFOSEMARANG.COM -- Viral sebuah twit di Twitter tentang dugaan 34 juta data paspor warga negara Indonesia bocor dan diperjualbelikan.
Twit tersebut ditulis oleh akun bernama Teguh Aprianto @secgron, 5 Juli 2023, sekira pukul 13.50 WIB.
Hingga pukul 21.46 WIB, twit terkait dugaan kebocoran data paspor tersebut sudah di-retweet 6,5 kali dan disukai 15 ribu akun.
Baca Juga: Denise Chariesta Buka Donasi, Akui Butuh Uang untuk Biaya Lahiran dan Beli Perlengkapan Bayi
Dalam cuitannya, Teguh Aprianto menulis, "Buat yang udah pada punya paspor, selamat karena 34 juta data paspor baru aja dibocorkan & diperjualbelikan."
Dia juga menyampaikan, "data yg dipastikan bocor diantaranya no paspor, tgl berlaku paspor, nama lengkap, tgl lahir, jenis kelamin dll. Ini @kemkominfo sama @BSSN_RI selama ini ngapain aja ya?"
Unggahan tersebut disertai tangkapan layar dengan judul "34 MILLIONS INDONESIAN PASSPORTS"
Baca Juga: Marak Konten Parodi Jasa Keliling, Indosiar Bakal Gugat Konten Kreator yang Pakai Logo Sembarangan
Dari gambar tersebut juga terlihat besaran file yang mencapai 4 GB (compressed) dan 4 GB (uncompressed).
Dalam foto tersebut juga tertulis nama Bjorka.
Dalam Thread Teguh Aprianto juga menyampaikan, "Di portal tersebut pelaku juga memberikan sampel sebanyak 1 juta data. Jika dilihat dari data sampel yang diberikan, data tersebut terlihat valid. Timestampnya dari tahun 2009 - 2020."
Baca Juga: Kini Ujian Praktik SIM C di Jateng Makin Gampang, Ada Keringanan Praktik Jalur Zig-zag dan Jalur 8
Adapun salah seorang netizen membalas thread tersebut. Dia menulis, kejadian kebocoran data tersebut mengingatkannya pada film berjudul Us, Dual, dan Infinity Pool.
"Gimana ya jadinya kalo data ini yang nanti jadi dasar pengembangan kloning manusia. Tiba-tiba lo semua pada punya kloningan dalam beberapa tahun ke depan."