Kini Dilantik Presiden Jokowi Jadi Wamendes Baru, Paiman Raharjo Dulu Ternyata Pernah Jadi Satpam

Arendya Nariswari
Selasa 18 Juli 2023, 12:25 WIB
Prof Paiman Raharjo (kiri), Wamendes yang baru saja dilantik oleh Presiden Jokowi (Sumber : Instagram/@kemendespdtt)

Prof Paiman Raharjo (kiri), Wamendes yang baru saja dilantik oleh Presiden Jokowi (Sumber : Instagram/@kemendespdtt)

INFOSEMARANG.COM - Senin (16/7/2023) lalu Presiden Jokowi resmi melantik 6 orang baru dalam Kabinet Indonesia Maju, salah satunya yakni sosok Paiman Raharjo.

Ya, Paiman Raharjo ditunjuk oleh Presiden Jokowi sebagai Wakil Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi atau dikenal dengan sebutan Wamendes PDTT.

Atas dilantiknya Prof Paiman Raharjo sebagai Wamendes menggantikan Budi Arie Setiadi, tidak sedikit lantas publik yang penasaran dengan perjalanan karier serta profil beliau.

Baca Juga: Profil Budi Arie Setiadi, Mantan Jurnalis yang Kini Jadi Menteri Komunikasi dan Informatika

Seperti kita ketahui Budi Arie Setiadi yang dilantik menjadi Menkominfo membuat posisi Wamendes kosong hingga akhirnya diisi oleh Prof Paiman Raharjo.

Bukan berasal dari keluarga kaya raya, sosok sederhana Paiman Raharjo berjuang secara mandiri sejak masih muda.

Pria kelahiran Klaten, 15 Juni 1967 ini merupakan delapan bersaudara dengan kondisi perekonomian keluarga yang terbilang sulit.

Pada tahun 1984 setelah lulus SMP, Paiman nekat merantau ke Ibu Kota Jakarta untuk mengadu nasib.

Baca Juga: Lebih Kaya dari Presiden Jokowi, Segini Jumlah Harta Kekayaan Menkominfo Baru Budi Arie Setiadi

Paiman pernah bekerja di Yayasan Gembala Baik berbekal ijazah SMP dan kala itu bertugas sebagai tukang sapu dan tukang kebun.

Sambil bekerja, Paiman lantas melanjutkan pendidikan di Jakarta Timur yakni melalui STM Budhaya.

Lulus dari STM, oleh Yayasan Gembala Baik Paiman lantas diangkat dari tukang kebun menjadi seorang satpam.

Ia memilih jadwal bekerja sebagai satpam pada malam hari agar bisa melanjutkan pendidikan dengan berkuliah di Universitas Dr. Moestopo.

Baca Juga: Gantikan Johnny G Plate, Selamat! Budi Arie Resmi Dilantik Presiden Jokowi Sebagai Menkominfo Baru

Pada waktu itu Paiman Raharjo mengambil program studi Ilmu Administrasi Negara dan terus melanjutkan pendidikannya hingga pada tahun 1997 statusnya menjadi seorang magister.

Ketertarikannya dalam dunia pendidikan, menjadikannya seorang dosen tetap mulai tahun 1999.

Pada tahun 2012 sendiri, Paiman diketahui berhasil lulus S3 dari Universitas Padjajaran Bandung.

Setelahnya Paiman smpat mnjadi konsultan di Kementerian Koordinasi Polkam RI dan Kementerian Sosial RI serta Tenaga Ahli Baleg DPR RI.

Baca Juga: Profil Istri Maria Anna Plate, Istri Menkominfo Johny G Plate, Ternyata Kerap Aktif di Berbagai Organisasi

Usai menjadi dosen, Paiman pernah juga menjabat sebagai Wakil Dekan FISIP, Sekretaris Program Pascasarjana, Direktur Program Pascasarjana dan mnjadi Rektor Universitas Prof Dr. Moestopo Jakarta.

Prof Paiman Raharjo ternyata juga menjalankan sejumlah bisnis, mulai dari kos-kosan, properti hingga percetakan, fotokopi serta restoran biro travel.

Jabatan sebagai Komisaris PT Food Station Tjipinang Jaya juga dipegang oleh Paiman Raharjo.

Sejak tahun 2015 diketahui pula Paiman Raharjo telah menjabat sebagai komisaris PGN.

Baca Juga: Profil Menkominfo Johnny G Plate,Tersangka Kasus Korupsi Menara BTS.Kekayaannya Fantastis!

Dan dalam RUPST PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) Paiman akhirnya diangkat sebagai komisaris independen pada tahun 2021.

Sejak Pilgub DKI hingga Pilpres, Prof Paiman Raharjo juga diketahui menjabat sebagai Ketua Umum Relawan Sedulur Jokowi.

Nah itu dia tadi profil Paiman Raharjo, Wamendes yang dulunya pernah hidup susah dari berprofesi sebagai tukang sapu hingga seorang satpam. Semoga perjalanan karier Prof Paiman Raharjo ini bisa menginspirasi ya!

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Bisnis20 November 2024, 17:03 WIB

Ekonom Bank Mandiri Optimistis Ekonomi Indonesia Tetap Solid di Tengah Dinamika Global

Ekonomi nasional diproyeksikan akan tetap menunjukkan kinerja positif, didukung oleh stabilitas makroekonomi yang terjaga.
Event Mandiri Macro and Market Brief Road to Mandiri Investment Forum 2025 di Jakarta, Rabu 20 November 2024.
 (Sumber:  | Foto: dok Bank Mandiri.)
Semarang Raya19 November 2024, 15:45 WIB

Semarang Raih Dua Penghargaan Daerah Tertib Ukur dan Pasar Tertib Ukur dari Kemendag

Selama dua tahun berturut-turut, Kota Semarang meraih penghargaan sebagai daerah tertib ukur.
Pemkot Semarang meraih dua kategori penghargaan sebagai Daerah Tertib Ukur (DTU) dan Pasar Tertib Ukur dari Kemendag.
 (Sumber:  | Foto: Dok)
Umum19 November 2024, 13:19 WIB

PJ Gubernur Jateng Nana Sudjana Langsung Bergerak Selesaikan Pemblokiran Rekening UD Pramono

Pemilik UD Pramono, Pramono menyampaikan terima kasih karena telah dibantu menyelesaikan satu persatu permasalahan yang dihadapi.
Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana mendampingi Menko Bidang Pangan, Zulkifli Hasanbersilaturahmi dengan pemilik UD Pramono. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya19 November 2024, 11:57 WIB

Bantu Petani, Mbak Ita Luncurkan "Petruk Semar" untuk Pasarkan Hasil Panen

Mbak Ita meluncurkan Petruk Semar (Petani Truck Semarang Punya), truk operasional untuk memasarkan hasil pertanian di Kota Semarang.
Mbak Ita meluncurkan Petruk Semar (Petani Truck Semarang Punya). (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya17 November 2024, 16:49 WIB

Warga Tambaklorok Kini Miliki Jamban Pribadi, Tak Lagi Buang Hajat di Sungai

Ahmad Sholeh (50), warga RT 3 RW 14 Tambakmulyo, Semarang Utara, kini memiliki jamban pribadi.
Ahmad Sholeh (50), warga RT 3 RW 14 Tambakmulyo, Semarang Utara, kini memiliki jamban pribadi. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya17 November 2024, 16:45 WIB

Pemkot Semarang Terbitkan Perwal Beasiswa Anak Petani dan Nelayan

Pemkot Semarang akan melakukan sosialisasi Perwal dan melakukan kurasi terhadap anak-anak petani dan nelayan yang bisa mendapatkan beasiswa tersebut.
Aktivitas pertanian di Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya15 November 2024, 16:55 WIB

Semarang Agro Expo 2024 Kembali Digelar di Mijen

. Tidak hanya memamerkan produk-produk pertanian terpadu seperti hasil kebun, peternakan, dan perikanan, SAE 2024 juga dimeriahkan berbagai lomba menarik dan edukasi pertanian untuk anak-anak.
Pembukaan Semarang Agro Expo 2024 di Mijen. (Sumber: )
Semarang Raya15 November 2024, 16:45 WIB

DPD Gerakan Pemuda Marhaenis Deklarasikan Dukungan Untuk Andika Perkasa-Hendrar Prihadi

Dalam deklarasi tersebut, secara khusus DPD GPM Jateng memberikan dukungan kepada pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jateng nomor urut 1, Andika Perkasa-Hendrar Prihadi.
Deklarasi digelar di Posko Kemenangan Andika Perkasa-Hendrar Prihadi. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya14 November 2024, 18:13 WIB

Pedagang Barito Slup-slupan Tempati Eks Pasar Dargo Semarang

Sebanyak 50 pedagang, Rabu 13 November 2024 mulai menempati Semarang Exhibition Center atau eks Pasar Dargo yang berada di Jalan dr. Cipto Semarang.
Pedagang Barito menempati eks Pasar Dargo yang berada di Jalan dr. Cipto Semarang.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Bisnis14 November 2024, 17:37 WIB

Terus Tumbuh dan Semakin Kokoh di Tahun Ke-5, DPLK AXA Mandiri Jalin Kerja Sama Baru dengan Sejumlah Perusahaan Ternama

Kerja sama ini memberikan arti penting bagi DPLK AXA Mandiri karena kami sama-sama memiliki komitmen terhadap masa depan karyawan.
DPLK AXA Mandiri menjalin kerja sama strategis dengan PT  Industri Kereta Api dan Sambu Group. 
 (Sumber:  | Foto: dok)