Lemkapi Serukan Polri Fokus Pada Kasus Penistaan Agama di Ponpes Al Zaytun

Elsa Krismawati
Jumat 21 Juli 2023, 14:30 WIB
Pemerintah bakal bina Ponpes Al Zaytun dan mengawasi materi pendikannya, sementara proses hukum terhadap Panji Gumilang terus berjalan. (Sumber : Youtube/Al-Zaytun Official)

Pemerintah bakal bina Ponpes Al Zaytun dan mengawasi materi pendikannya, sementara proses hukum terhadap Panji Gumilang terus berjalan. (Sumber : Youtube/Al-Zaytun Official)

INFOSEMARANG.COM-- Lembaga Kajian Strategis Kepolisian Indonesia (Lemkapi) menyarankan agar penanganan kontroversi Pondok Pesantren Al Zaytun di Indramayu, Jawa Barat.

Hal ini ditujukan ke Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri difokuskan pada dugaan penistaan agama.

Dikutip Infosemarang.com dari Antara News, Direktur Eksekutif Lemkapi, Dr. Edi Hasibuan menyebutkan.

Baca Juga: CEK FAKTA: Beredar Kabar Ahok adalah Pemilik Ponpes Al Zaytun?

"Dalam melihat berbagai informasi yang beredar di publik, kami mengusulkan agar Bareskrim Polri saat ini memusatkan perhatian pada laporan mengenai dugaan penistaan agama," ungkapnya seperti dikutip Infosemarang.com pada Jumat 21 Juli 2023.

Lemkapi meminta Bareskrim Polri untuk tetap berfokus pada fakta-fakta hukum yang ada.

Harapannya penyidikan tanpa terpengaruh oleh berbagai opini yang beredar di masyarakat.

Baca Juga: Diduga Terlibat Pencucian Uang, Polisi Panggil Pengurus Al Zaytun

Dr. Edi juga menyarankan agar Bareskrim Polri segera melakukan gelar perkara dan menentukan status hukum perkara tersebut untuk memastikan kepastian hukum di tengah-tengah masyarakat.

"Kami melihat bahwa saat ini Bareskrim Polri telah mengatasi situasi dengan sangat hati-hati dan profesional dalam menangani kasus Al Zaytun," ucapnya.

Sebagai seorang pemerhati kepolisian, Dr. Edi mengakui bahwa sorotan terhadap pondok pesantren ini sangat intens.

Baca Juga: Mahfud MD: Pemerintah Akan Bina Ponpes Al Zaytun dan Awasi Materi Pendidikan, Proses Hukum Panji Gumilang Terus Berjalan

Hal ini yang membuat Polri harus sibuk menangani laporan-laporan yang masuk.

Tudingan-tudingan negatif yang menghampiri Al Zaytun berawal dari dugaan kepemilikan ratusan rekening untuk pencucian uang.

Aliran yang diduga terkait dengan jaringan terorisme, dugaan penyalahgunaan obat-obatan, hingga dugaan penyalahgunaan tata kelola zakat.

Baca Juga: Heboh! Pemblokiran Ratusan Rekening Al Zaytun, Panji Gumilang: Kualat Nanti!

Sementara terkait dugaan tindak pidana pencucian uang, Lemkapi meminta Bareskrim untuk mendalami hasil penelusuran Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK).

"Data dari PPATK akan mengungkap apakah ada aliran dana ke Pondok Pesantren Al Zaytun yang terkait dengan pelanggaran hukum," tegasnya.

Dr. Edi Hasibuan juga menentang wacana tentang penutupan Pondok Pesantren Al Zaytun.

Baca Juga: Hasil Korea Open 2023: Main Sengit, Fajar/Rian Akhirnya Melesat ke Semifinal

Karena menurutnya, alumni dari pondok tersebut selama ini telah menunjukkan prestasi yang baik.

Sebelumnya, Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Pol. Sandi Nugroho, meminta masyarakat untuk menunggu hasil penyidikan terkait dugaan penistaan agama dalam kasus ini.

Ia mengungkapkan bahwa saat ini Polri masih menunggu hasil pemeriksaan video viral Pondok Pesantren Al Zaytun oleh laboratorium forensik.

Baca Juga: Viral Bos Skincare Bisa Setor Uang di Rumah Pribadi Tanpa Harus ke Bank, BRI Beri Klarifikasi Begini

Polri juga sedang melengkapi keterangan dari para saksi dan mengumpulkan alat bukti guna mendapatkan informasi sejelas-jelasnya tentang peristiwa yang terjadi.

Hingga saat ini, penyidik telah memeriksa lebih dari 20 saksi, termasuk ahli bahasa, ahli informasi, ahli pidana, ahli sosiologi, dan ahli agama terkait kasus ini.

***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Bisnis05 November 2024, 18:33 WIB

AXA Mandiri Luncurkan Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera

Produk asuransi dwiguna ini memberikan perlindungan jiwa dengan Manfaat Meninggal Dunia dan Manfaat Akhir Masa Asuransi.
PT AXA Mandiri Financial Services (AXA Mandiri) meluncurkan Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera. (Sumber:  | Foto: Dok)
Bisnis05 November 2024, 12:28 WIB

Tiket KA Libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Sudah Bisa Dipesan Mulai Sekarang

PT Kereta Api Indonesia (Persero) resmi membuka penjualan tiket kereta api untuk periode libur Natal dan Tahun Baru 2024/2025 mulai Selasa, 5 November 2024.
Penumpang kereta api di stasiun tawang Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Umum04 November 2024, 17:05 WIB

Gedung Perpusda Jateng Diperluas, Genjot Minat Baca Masyarakat

Proyek perluasan gedung dan pembangunan Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Perpustakaan Daerah (Perpusda) Jawa Tengah di Jalan Sriwijaya, Kota Semarang, telah selesai.

Pj Gubernur Jateng, Nana Sudjana meninjau gedung Perpustakaan Daerah (Perpusda) Jawa Tengah.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Umum04 November 2024, 16:52 WIB

Revitalisasi Rumah Kemasan Jateng, Nana Sudjana: Upaya Tingkatkan Layanan UMKM

Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana meresmikan revitalisasi Gedung Balai Industri Kreatif Digital dan Kemasan (BIKDK) atau Rumah Kemasan Provinsi Jawa Tengah.
Rumah Kemasan tersebut meningkatkan produktivitas dan kualitas umkm. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya04 November 2024, 16:49 WIB

Surat Suara Pilwakot Semarang dan Pilgub Jateng Mulai Disortir KPU

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Semarang memulai proses sortir dan lipat surat suara untuk Pemilihan Gubernur (Pilgub) dan Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot)

KPU Kota Semarang memulai proses sortir dan lipat surat suara untuk Pilgub dan Pilwalkot.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan04 November 2024, 11:55 WIB

Tim Antawirya UNDIP Raih Juara Ajang Kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi 2024

Tim Antawirya Universitas Diponegoro kembali mencetak prestasi membanggakan pada kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi (KMHE) tahun 2024.
Tim Antawirya UNDIP Raih Juara Ajang Kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi 2024. (Sumber:  | Foto: dok)
Semarang Raya03 November 2024, 16:06 WIB

Tanaman Tanduk Rusa Percantik Median Taman Jalan Pahlawan Semarang

Pemkot Semarang mempercantik taman dan Jalan Pahlawan dengan adanya tanaman Tanduk Rusa sehingga makin indah.
Pemkot Semarang mempercantik taman dan Jalan Pahlawan dengan adanya tanaman Tanduk Rusa. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya01 November 2024, 20:25 WIB

Mbak Ita Tekankan Kolaborasi Antar Wilayah Guna Mendukung Program Prioritas Nasional

Kota Semarang menjadi tuan rumah Rapat Koordinasi Perencanaan Dukungan terhadap Prioritas Nasional dari Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka untuk tahun 2025.
Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu pada High Level Meeting Kepala Bappeda Kabupaten/Kota Se-Jawa Tengah. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya01 November 2024, 20:08 WIB

Pemprov Jateng Mulai Uji Coba Makan Bergizi Gratis di 3 Daerah

Pemerintah Provinsi Jawa Tengah akan mulai melakukan uji coba makan bergizi gartis bagi anak usia sekolah di tiga daerah.
Rapat persiapan program 100 hari kerja Presiden. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Olahraga01 November 2024, 12:02 WIB

Ahmad Muhaimin Terpilih Jadi Ketum Pengkot PBSI Semarang

Ahmad Muhaimin terpilih sebagai ketua umum Pengkot PBSI Semarang dalam Musyawarah Kota (Muskot) PBSI Semarang di Hotel Allstay Jl Veteran Semarang.
Ahmad Muhaimin (paling kiri) terpilih sebagai ketua umum Pengkot PBSI Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)