Profil Henri Alfiandi Marsekal Madya TNI Purn, Kepala Basarnas yang Jadi Tersangka Korupsi Rp88 Miliar

Elsa Krismawati
Jumat 28 Juli 2023, 08:24 WIB
Inilah Profil Henri Alfiandi (Sumber : Dokumentasi Basarnas)

Inilah Profil Henri Alfiandi (Sumber : Dokumentasi Basarnas)

INFOSEMARANG.COM - Henri Alfiandi adalah seorang Purnawirawan TNI-AU yang baru-baru ini memasuki masa pensiun.

Kini nama Henri Aldiandi telah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan suap alat kebencanaan senilai Rp88,3 M oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Henri Alfiandi lahir pada tanggal 24 Juli 1965 di Magetan, Jawa Timur.

Baca Juga: Selain PNS, PPPK Akan Punya Gaji Berkala dan Istimewa, Gimana tuh? Ini Kata Menpan RB

Henri menikah dengan Ir. Santi Pratiwi dan dikaruniai seorang anak bernama Rachael Shandika Putri M.

Meskipun ada beberapa informasi yang beredar tentang agamanya, Henri Alfiandi memilih untuk menjaga privasi terkait hal ini.

Perjalanan Karir

Henri Alfiandi merupakan alumni Akademi Angkatan Udara (AAU) angkatan tahun 1988 dan telah meniti karir militernya dengan gemilang.

Baca Juga: WOW! Seblak Bakal Jadi Warisan Budaya, Ini 5 Daftar Kuliner Indonesia yang Sudah Mendunia

Sebelum memasuki masa pensiun, jabatan terakhirnya adalah Asops Kasau.

Pendidikan militer Henri dimulai di SD Angkasa Lanud Iswahjudi Madiun pada tahun 1979 dan selanjutnya melanjutkan pendidikan di Sekkau pada tahun 1997 dan Seskoau pada tahun 2003.

Pada tahun 2007, Henri mengambil bagian dalam program pendidikan di Lehrgang Generalstabs/Admiralstabsdienst Mit Internationaler Beteiligung (LGAI) yang berlokasi di Jerman.

Baca Juga: Cek! Begini Syarat Pendaftaran CPNS 2023 Kejaksaan RI, Apakah Ada Perubahan?

Prestasi tertinggi dalam perjalanan karirnya adalah penghargaan The Legion of Merit yang diterimanya pada tahun 2012, mengakui kualitas kepemimpinannya dan kontribusinya di bidang militer.

Pada tahun 2013, ia menyelesaikan pendidikan di Sesko TNI, dan pada tahun 2015, ia menghadiri US Air War College untuk mendalami konsep-konsep militer tingkat tinggi.

Baca Juga: Link Download PDF Permenpan RB Gaji Berkala Bagi PPPK Terbaru Tahun 2023

Henri Alfiandi mencapai pangkat Marsekal Madya setelah sekitar 30 tahun meniti karirnya dalam militer.

Dari pangkat Letda pada tahun 1988, Henri berhasil meraih promosi kenaikan pangkat pada tanggal 24 September 2018, menjadikan karirnya sebagai puncak keberhasilan dalam dinas militer.

Baca Juga: HORE! PPPK Kini Ada Gaji Berkala dan Gaji Istimewa, Begini Syarat Mendapatkannya

Namun, dengan dirinya ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan suap alat kebencanaan, reputasi dan kiprahnya sebagai seorang militer ternama harus dihadapi dengan permasalahan hukum yang tengah dihadapinya.***

 

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Bisnis05 November 2024, 18:33 WIB

AXA Mandiri Luncurkan Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera

Produk asuransi dwiguna ini memberikan perlindungan jiwa dengan Manfaat Meninggal Dunia dan Manfaat Akhir Masa Asuransi.
PT AXA Mandiri Financial Services (AXA Mandiri) meluncurkan Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera. (Sumber:  | Foto: Dok)
Bisnis05 November 2024, 12:28 WIB

Tiket KA Libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Sudah Bisa Dipesan Mulai Sekarang

PT Kereta Api Indonesia (Persero) resmi membuka penjualan tiket kereta api untuk periode libur Natal dan Tahun Baru 2024/2025 mulai Selasa, 5 November 2024.
Penumpang kereta api di stasiun tawang Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Umum04 November 2024, 17:05 WIB

Gedung Perpusda Jateng Diperluas, Genjot Minat Baca Masyarakat

Proyek perluasan gedung dan pembangunan Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Perpustakaan Daerah (Perpusda) Jawa Tengah di Jalan Sriwijaya, Kota Semarang, telah selesai.

Pj Gubernur Jateng, Nana Sudjana meninjau gedung Perpustakaan Daerah (Perpusda) Jawa Tengah.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Umum04 November 2024, 16:52 WIB

Revitalisasi Rumah Kemasan Jateng, Nana Sudjana: Upaya Tingkatkan Layanan UMKM

Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana meresmikan revitalisasi Gedung Balai Industri Kreatif Digital dan Kemasan (BIKDK) atau Rumah Kemasan Provinsi Jawa Tengah.
Rumah Kemasan tersebut meningkatkan produktivitas dan kualitas umkm. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya04 November 2024, 16:49 WIB

Surat Suara Pilwakot Semarang dan Pilgub Jateng Mulai Disortir KPU

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Semarang memulai proses sortir dan lipat surat suara untuk Pemilihan Gubernur (Pilgub) dan Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot)

KPU Kota Semarang memulai proses sortir dan lipat surat suara untuk Pilgub dan Pilwalkot.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan04 November 2024, 11:55 WIB

Tim Antawirya UNDIP Raih Juara Ajang Kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi 2024

Tim Antawirya Universitas Diponegoro kembali mencetak prestasi membanggakan pada kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi (KMHE) tahun 2024.
Tim Antawirya UNDIP Raih Juara Ajang Kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi 2024. (Sumber:  | Foto: dok)
Semarang Raya03 November 2024, 16:06 WIB

Tanaman Tanduk Rusa Percantik Median Taman Jalan Pahlawan Semarang

Pemkot Semarang mempercantik taman dan Jalan Pahlawan dengan adanya tanaman Tanduk Rusa sehingga makin indah.
Pemkot Semarang mempercantik taman dan Jalan Pahlawan dengan adanya tanaman Tanduk Rusa. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya01 November 2024, 20:25 WIB

Mbak Ita Tekankan Kolaborasi Antar Wilayah Guna Mendukung Program Prioritas Nasional

Kota Semarang menjadi tuan rumah Rapat Koordinasi Perencanaan Dukungan terhadap Prioritas Nasional dari Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka untuk tahun 2025.
Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu pada High Level Meeting Kepala Bappeda Kabupaten/Kota Se-Jawa Tengah. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya01 November 2024, 20:08 WIB

Pemprov Jateng Mulai Uji Coba Makan Bergizi Gratis di 3 Daerah

Pemerintah Provinsi Jawa Tengah akan mulai melakukan uji coba makan bergizi gartis bagi anak usia sekolah di tiga daerah.
Rapat persiapan program 100 hari kerja Presiden. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Olahraga01 November 2024, 12:02 WIB

Ahmad Muhaimin Terpilih Jadi Ketum Pengkot PBSI Semarang

Ahmad Muhaimin terpilih sebagai ketua umum Pengkot PBSI Semarang dalam Musyawarah Kota (Muskot) PBSI Semarang di Hotel Allstay Jl Veteran Semarang.
Ahmad Muhaimin (paling kiri) terpilih sebagai ketua umum Pengkot PBSI Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)