Punya Pesawat Pribadi, Segini Harta Milik Henri Alfiandi, Kepala Basarnas yang Kini Jadi Tersangka Kasus Korupsi

Harta kekayaan Henri Alfiandi, tersangka kasus suap dan gratifikasi (Sumber : Basarnas)

INFOSEMARANG.COM - Artikel ini mengulas tentang harta kekayaan milik Henri Alfiandi, Kepala Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) dari tahun 2021 hingga 2023.

Meskipun ia telah ditetapkan sebagai tersangka kasus korupsi terkait pengadaan alat pendeteksi korban reruntuhan di Basarnas pada tahun anggaran 2023.

Namun rupanya, Marsekal Madya TNI Purnawirawan ini sudah memiliki harta kekayaan yang fantastis.

Baca Juga: Profil Henri Alfiandi Marsekal Madya TNI Purn, Kepala Basarnas yang Jadi Tersangka Korupsi Rp88 Miliar

Baca Juga: WOW! Seblak Bakal Jadi Warisan Budaya, Ini 5 Daftar Kuliner Indonesia yang Sudah Mendunia

Menurut Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) tahun 2023, total harta kekayaan Henri Alfiandi mencapai Rp10.937.754.000.

Sebagian besar hartanya berupa aset properti, terdiri dari tanah dan bangunan senilai Rp4.820.000.000.

Berikut rincian aset properti yang dimilikinya menurut LHKPN:

  1. Tanah seluas 476 m2 di Kab/Kota Pekanbaru, hasil sendiri senilai Rp170.000.000.
  2. Tanah seluas 469 m2 di Kab/Kota Pekanbaru, hasil sendiri senilai Rp170.000.000.
  3. Tanah seluas 400000 m2 di Kab/Kota Kampar, hasil sendiri senilai Rp1.300.000.000.
  4. Tanah seluas 590000 m2 di Kab/Kota Kampar, hasil sendiri senilai Rp1.500.000.000.
  5. Tanah seluas 56000 m2 di Kab/Kota Kampar, hasil sendiri senilai Rp1.680.000.000.

Baca Juga: Setingkat PNS, PPPK Dapat Gaji Berkala dan Gaji Istimewa, Intip Syarat Apa yang Diperlukan?

Baca Juga: Cek! Begini Syarat Pendaftaran CPNS 2023 Kejaksaan RI, Apakah Ada Perubahan?

Selain itu, Henri Alfiandi juga memiliki aset berupa alat transportasi dan mesin senilai Rp1.045.000.000, dengan rincian:

  • Mobil Nissan Grand Livina tahun 2012, hasil sendiri senilai Rp60.000.000.
  • Fin Komodo IV tahun 2019, hasil sendiri senilai Rp60.000.000.
  • Honda CRV tahun 2017, hasil sendiri senilai Rp275.000.000.
  • Pesawat terbang ZENITH 750 STOL tahun 2019, hasil sendiri senilai Rp650.000.000.

Baca Juga: HORE! PPPK Kini Ada Gaji Berkala dan Gaji Istimewa, Begini Syarat Mendapatkannya

Selain itu, terdapat harta bergerak lainnya senilai Rp452.600.000, serta kas dan setara kas senilai Rp4.056.154.000. Selanjutnya, terdapat harta lainnya senilai Rp600.000.000 yang dimiliki oleh Henri Alfiandi.

Meskipun memiliki harta kekayaan yang besar, diketahui bahwa Henri Alfiandi tidak memiliki utang.

Diketahui, KPK tetapkan Henri Alfiandi jadi tersangka suap dan gratifikasi pengadaan alat pendeteksi korban reruntuhan di Basarnas tahun anggaran 202.

Baca Juga: Kebakaran di Pantai Marina Semarang Terjadi Lagi, Apa Penyebabnya? Padang Ilalang Tampak Kemerahan Hingga Kerahkan 3 Mobil Damkar

Demikian rincian harta kekayaan yang dimiliki Henri Alfiandi. ***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI