Pemerintah Tetapkan Prioritas 80 Persen Formasi CPNS 2023 Untuk Tenaga Guru dan Kesehatan, Ini Rinciannya

Elsa Krismawati
Jumat 04 Agustus 2023, 15:55 WIB
Berikut ini rincian formasi CPNS 2023 yang ditetapkan pemerintah (Sumber : menpan.go.id)

Berikut ini rincian formasi CPNS 2023 yang ditetapkan pemerintah (Sumber : menpan.go.id)

INFOSEMARANG.COM - Pemerintah telah menetapkan formasi Calon Pegawai Negeri Sipil nasional untuk tahun 2023, dengan total 572.496 formasi.

Dalam formasi CPNS 2023 tersebut, akan disediakan kuota khusus bagi para lulusan baru di bidang talenta digital dan data scientist, sebagai langkah dalam rangka digitalisasi yang diperintahkan oleh Presiden Joko Widodo.

Sementara prioritas 80 persen di antaranya untuk tenaga guru dan tenaga kesehatan.

Melansir Menpan.go.id Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB), Abdullah Azwar Anas, menjelaskan.

Baca Juga: Terkuak, Ade Bhakti Ternyata Rela Berbagi Rumah dengan Petugas Kebersihan saat Jadi Camat Gajahmungkur

Bahwa komposisi rekrutmen CPNS 2023 terdiri dari 80 persen untuk pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) dan 20 persen untuk lulusan baru di bidang talenta digital dan data scientist.

Dalam Rapat Koordinasi Persiapan CPNS 2023 yang diadakan di Jakarta pada tanggal 3 Agustus 2023, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, mewakili Presiden Joko Widodo.

Turut hadir bersama dengan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, Nadiem Makarim, Wakil Menteri Kesehatan, Dante Saksono Harbuwono, serta para pejabat pembina kepegawaian dari seluruh Indonesia.

Baca Juga: Susi Pudjiastuti Resmi Jadi Cawapres Anies Baswedan di Pilpres 2024? Cek Faktanya

Abdullah Azwar Anas menyatakan bahwa komposisi ini kemungkinan akan berubah pada tahun depan.

Dengan memberikan porsi yang lebih besar lagi pada formasi talenta digital dan data scientist hingga mencapai 20 persen, mengingat banyaknya mandat yang harus diselesaikan pada tahun ini.

Sebanyak 80 persen dari kuota PPPK difokuskan pada tenaga pelayanan dasar seperti tenaga guru dan tenaga kesehatan.

Baca Juga: Viral Momen Ade Bhakti Ditangisi Rekan Kerja Usai Dicopot dari Camat Gajahmungkur: Bapak Itu Orangnya..

Selain itu, dalam seleksi kali ini, pemerintah juga akan mengurangi rekrutmen pada formasi yang terdampak transformasi digital, sesuai dengan kebijakan ASN 2023-2050 yang telah memetakan instansi yang mengalami pertumbuhan positif dan negatif.

Formasi yang tidak dibutuhkan akibat transformasi digital akan dihindari untuk direkrut.

Baca Juga: Viral Momen Ade Bhakti Ditangisi Rekan Kerja Usai Dicopot dari Camat Gajahmungkur: Bapak Itu Orangnya..

Rekrutmen ASN 2023 juga dimaksudkan sebagai upaya untuk menyelesaikan penataan tenaga non-ASN atau tenaga honorer.
Jumlah tenaga non-ASN mencapai 2,3 juta orang dan saat ini sedang dalam proses diaudit oleh BPKP bersama BKN.

Rincian formasi CPNS 2023

Sebelumnya, Kementerian PAN-RB menetapkan kebutuhan ASN nasional 2023 sebanyak 1.030.751 formasi.

Baca Juga: Jangan Bimbang! Fresh Graduate Minat CPNS 2023 Bisa Lamar Formasi Ini, Tersedia 200 Ribu Lowongan

Namun, beberapa instansi tidak mengusulkan formasi, termasuk beberapa pemerintah daerah yang tidak mengoptimalkan usulan formasinya.

Akibatnya, hingga awal Agustus 2023, hanya berhasil terkumpul 572.496 formasi yang ditujukan untuk 72 instansi pemerintah pusat dengan total 78.862 ASN dan 493.634 ASN untuk pemerintah daerah.

Alokasi formasi CPNS untuk pemerintah pusat terdiri dari 28.903 CPNS dan 49.959 PPPK.

Baca Juga: Jangan Bimbang! Fresh Graduate Minat CPNS 2023 Bisa Lamar Formasi Ini, Tersedia 200 Ribu Lowongan

Sementara itu, pemda akan mendapatkan 296.084 PPPK guru, 154.724 PPPK tenaga kesehatan, dan 42.826 PPPK teknis.
Proses seleksi dijadwalkan akan dimulai pada bulan September 2023 dengan jaminan bahwa proses seleksi akan berlangsung adil dan transparan.

Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto, menekankan bahwa keputusan rekrutmen ASN harus mempertimbangkan tenaga non-ASN yang memenuhi syarat, penyederhanaan birokrasi, dan kebutuhan ASN.

Baca Juga: Viral Pilot Nekat Gambar Bentuk Alat Kelamin Pria di Udara, Diduga Ngambek Gegara Hal Ini

Serta memastikan pembayaran gaji dan tunjangan sesuai dengan peraturan perundang-undangan.

Ia juga menyoroti pentingnya pendekatan dalam rekrutmen ASN, termasuk dalam hal transformasi digital dan manajemen ASN pada era normal baru.

Hal itu dilakukan untuk mencari calon ASN yang dapat mengisi posisi kunci sebagai pemimpin masa depan yang akan menjalankan birokrasi berkelas dunia demi mencapai visi Indonesia Maju 2045.***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Semarang Raya01 Juli 2024, 18:43 WIB

Musim Liburan Sekolah Tiket Kereta Api Berbagai Tujuan dari Semarang Masih Tersedia

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 4 Semarang mencatat bahwa tiket kereta api periode libur sekolah masih banyak tersedia.
Penumpang yang akan menggunakan kereta api di stasiun Tawang Semarang. (Sumber:  | Foto: sakti)
Olahraga01 Juli 2024, 14:24 WIB

Mahasiswa Unnes Semarang Sumbangkan Enam Medali Emas di Ajang ASEAN University Games

Mahasiswa Universitas Negeri Semarang (UNNES) menorehkan prestasi membanggakan dalam Asean University Games (AUG) 2024.
Mahasiswa Unnes di Ajang ASEAN University Games.
 (Sumber:  | Foto: dok Humas Unnes)
Umum01 Juli 2024, 14:09 WIB

HUT Bhayangkara, Pj Gubernur Jateng Ingatkan Kerawanan Pilkada Serentak

Pj Gubernur Jateng, Nana Sudjana berharap Polri semakin professional dalam memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat.
Pj Gubernur Jateng Nana Sudjana saat peringatan HUT-78 Bhayangkara. (Sumber:  | Foto: dok Humas Pemprov Jateng.)
Semarang Raya01 Juli 2024, 13:48 WIB

HUT Bhayangkara ke-78, Wali Kota Semarang Apresiasi Kepemimpinan Kapolda Jateng

Hevearita Gunaryanti Rahayu mengapresiasi peran dan tugas-tugas kepolisian dalam melayani masyarakat.
Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu saat HUT Bhayangkara ke-78. (Sumber:  | Foto: sakti)
Umum01 Juli 2024, 13:16 WIB

Irjen Ahmad Luthfi Pamit saat Momen HUT Bhayangkara di Semarang

Pada momen ini, secara khusus Kapolda Jateng Irjen Ahmad Luthfi juga menyatakan pamit karena HUT Bhayangkara ke-78 ini adalah yang terakhir baginya.
Kapolda Jateng Irjen Ahmad Luthfi saat HUT Bhayangkara ke-78. (Sumber:  | Foto: sakti)
Semarang Raya30 Juni 2024, 21:26 WIB

Mbak Ita Ajak Ibu-ibu PKK Sukseskan Gerakan Kembali ke Meja Makan untuk Pemenuhan Gizi Keluarga

Wali Kota Semarang mengajak ibu-ibu PKK untuk turut mensukseskan gerakan kembali ke meja makan mewujudkan keluarga berkualitas Indonesia.
Gebyar 10 Program PKK di Kecamatan Ngaliyan, Kota Semarang, Minggu 30 Juni 2024. (Sumber:  | Foto: sakti)
Olahraga30 Juni 2024, 16:28 WIB

Bank Mandiri Sukses Gelar MJM 2024 dengan Rute Eksotis di Yogyakarta

Bank Mandiri berkolaborasi mengangkat kekayaan budaya serta produk lokal, guna memacu pengembangan pariwisata dan pertumbuhan ekonomi Yogyakarta.
Mandiri Jogja Marathon (MJM) 2024. (Sumber:  | Foto: dok Bank Mandiri)
Kesehatan29 Juni 2024, 12:03 WIB

Enervon Inisiasi Gerakan Kesehatan Masyarakat

Salah satu kunci untuk mengejar impian adalah memastikan tubuh sehat, berenergi dan memiliki vitalitas tinggi.
Enervon mendukung dan menjaga kesehatan masyarakat Indonesia. (Sumber:  | Foto: dok Enervon.)
Semarang Raya29 Juni 2024, 09:12 WIB

Pertunjukan Sirkus Asal Rusia hadir di The Park Mall Semarang, Simak Jadwalnya

Adapun jadwal pertunjukan adalah setiap Kamis sampai Jumat dibagi dua sesi yakni pukul 16.00 dan 19.00 Wib.
Pertunjukan sirkus di The Park Mall Semarang.  (Sumber:  | Foto: sakti)
Umum28 Juni 2024, 19:22 WIB

Kodam IV/Diponegoro Lakukan Screening Prajurit dan PNS Terkait Judi Online

Handphone seluruh anggota diperiksa dan dicek apakah terdapat aplikasi, chat whatsapp dan riwayat mobile banking yang termasuk kategori judi dan pinjaman online.
Handphone Prajurit dan PNS Kodam IV  dicek terkait judi online atau tudak. (Sumber:  | Foto: sakti)