LINK PENDAFTARAN CPNS 2023 Lulusan SMA/SMK Sederajat, Jangan Lupa Siapkan Dokumen Wajib Ini

LINK PENDAFTARAN CPNS 2023 Lulusan SMA/SMK Sederajat (Sumber : instagram @biropegkejaksaan)

INFOSEMARANG.COM -- Sebentar lagi pemerintah akan membuka seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) baik CPNS maupun PPPK.

Sejumlah formasi yang dibuka dapat membuka peluang bagi lulusan SMA/SMK Sederajat untuk mendaftarkan diri pada seleksi CPNS 2023 ini.

Secara keseluruhan, pemerintah nantinya akan membuka kuota sebanyak 572.474 lowongan.

Baca Juga: Kecelakaan di Taman Lele Ngaliyan: Mobil Diseruduk Truk hingga Tabrak Truk yang Putar Balik

Sebelum mendaftar, pastikan Anda telah menyiapkan dokumen wajib berikut.

Dokumen Wajib Pendaftaran CPNS 2023

Berikut dokumen yang wajib Anda persiapkan untuk mendaftar CPNS 2023.

1. Kartu Keluarga (KK)

2. Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau Surat Keterangan dari Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil

Baca Juga: Trik Bikin CV ATS Friendly agar Dilirik HRD, Peluang Lolos Melamar Kerja Lebih Besar

3. Ijazah

4. Transkrip Nilai

5. Pas Foto (menggunakan latar belakang merah)

6. Dokumen lain sesuai dengan ketentuan jenis seleksi dan instansi yang akan dilamar

Baca Juga: Daftar Ide Usaha Sampingan Tanpa Modal dengan Penghasilan Menjanjikan, Tertarik Mencobanya?

LINK PENDAFTARAN CPNS 2023 Lulusan SMA/SMK Sederajat

Baik lulusan SMA/SMK sederajat maupun lulusan Sarjana atau S1, Anda dapat mendaftar seleksi CPNS 2023 melalui tautan berikut.

https://sscasn.bkn.go.id/

Untuk mengakses laman tersebut, Anda bisa langsung mengaksesnya melalui browser Google Chrome maupun Mozilla Firefox versi terbaru yang ada pada laptop atau PC yang Anda gunakan.

Baca Juga: HEBOH! Putri Ariani Jadi Anak Angkat Simon Cowell?

Cara Mendaftar CPNS 2023

1. Daftar akun SSCASN di https://sscasn.bkn.go.id.

2. Login akun SSCASN dan lengkapi data diri.

3. Pilih jenis seleksi CPNS 2023 yang akan diikuti.

4. Pilih formasi CPNS 2023 yang akan diikuti dan terbuka.

Baca Juga: BARU! Xiaomi Akan Segera Luncurkan Ponsel Lipat, Mirip Samsung? Cek Spesifikasi, Tanggal Rilis dan Harganya DI SINI, Lebih Murah?

5. Unggah dokumen yang diperlukan atau sesuai dengan ukuran dan format yang ditentukan.

6. Periksa kembali kebenarannya dan cetak kartu tersebut.

Itulah tadi informasi terkait link pendaftaran CPNS 2023 untuk lulusan SMA/SMK sederajat.

Untuk informasi terkait jadwal CPNS 2023, Anda dapat membaca selengkapnya pada artikel berjudul "3 Jadwal Penting CPNS dan PPPK September 2023, Jika Mau Lolos, Jangan Lewatkan!"***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI