5 Tips Cara Isi Pengalaman Kerja Fresh Graduate di CV, Bisa Cantumkan Hal Ini Lho!

Elsa Krismawati
Selasa 15 Agustus 2023, 13:24 WIB
Ilustrasi I cara isi pengalaman kerja di CV fresh graduate . (Sumber : Freepik)

Ilustrasi I cara isi pengalaman kerja di CV fresh graduate . (Sumber : Freepik)

INFOSEMARANG.COM - Sebagai lulusan baru atau fresh graduate, mungkin Anda merasa ragu saat menyusun CV (Curriculum Vitae) karena belum memiliki pengalaman kerja formal.

Namun, tidak perlu khawatir karena ada beberapa tips yang bisa Anda terapkan untuk mengisi bagian pengalaman kerja dalam CV sebagai fresh graduate.

Dirangkum Infosemarang.com dari berbagai sumber ini tips dan petunjuk cara mengisi pengalaman kerja di CV fresh graduate.

Baca Juga: Cek Lagi di Rumah Apa Dokumen Ini Masih Ada? Penting Untuk Daftar PPPK Tenaga Teknis di CPNS 2023

Petunjuk Mengisi Pengalaman Kerja untuk Fresh Graduate

Di bawah ini disajikan beberapa saran untuk mengisi bagian pengalaman kerja dalam CV Anda sebagai fresh graduate:

1. Sertakan Pengalaman Magang, Praktik Lapangan, atau Kuliah Kerja Nyata (KKN)

Pengalaman selama masa kuliah seperti magang, praktik lapangan, atau KKN bisa dimasukkan ke dalam CV.

Baca Juga: Tak Cukup Daftar Online, Ini Tahapan Rekrutmen CPNS Kejaksaan, Siapkan Hal-hal ini Bila Ingin Lolos!

Pengalaman ini memiliki nilai jika terkait dengan bidang studi yang Anda tekuni.

2. Tuliskan Pengalaman Berwirausaha

Apabila Anda pernah memiliki usaha sendiri atau bekerjasama dengan pihak lain, jangan ragu untuk mencantumkannya di CV Anda, meskipun skala usaha masih kecil.

3. Sebutkan Aktivitas Sosial

Keterlibatan dalam kegiatan sosial seperti menjadi relawan atau berpartisipasi dalam kerelawanan menunjukkan keterlibatan Anda dalam lingkungan sosial.

Baca Juga: 5 Perbedaan Mendasar PNS dan PPPK, Ketahui Sebelum Mendaftar CPNS 2023!

Contoh kegiatan meliputi panitia kurban, pengajaran gratis kepada anak-anak, kerja bersama membersihkan pantai, dan lain sebagainya.

Pengalaman ini juga bisa dimasukkan ke dalam CV.

4. Jangan Lupakan Pengalaman Organisasi

Riwayat keanggotaan atau pengurus dalam organisasi kampus seperti Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), unit kegiatan mahasiswa (UKM), dan lainnya, juga bisa dicantumkan di CV.

Baca Juga: 6 Kategori Kualitas Udara, Awas Bahaya Bagi Kesehatan Pernafasan Bila Capai Angka Ini

Nama jabatan yang Anda emban dalam organisasi perlu disertakan, dan jika pernah meraih penghargaan dalam lingkungan organisasi, sebaiknya tidak dilewatkan.

Namun, jangan hanya sekadar menyebutkan pengalaman-pengalaman di atas.

Juga sebaiknya deskripsikan tugas-tugas yang Anda lakukan.

Misalnya, menghubungi narasumber berpengaruh untuk acara tertentu.

Ini akan membantu pihak rekrutmen memahami peran Anda dalam setiap pengalaman tersebut.

Baca Juga: Viral Menu Warung Soto di Semarang Pakai Soal Matematika, Publik: Udah Laper Malah Disuruh Ujian

5. Buat deskripsi pekerjaan Anda terdengar profesional.

Sebagai contoh, daripada hanya menuliskan "menjaga warung", Anda bisa merumuskannya sebagai "mengelola administrasi dan operasional toko kebutuhan sehari-hari".

Pastikan juga penggunaan bahasa Indonesia yang baik dan benar, serta hindari kesalahan ketik.

Jangan pernah mencoba untuk menyembunyikan fakta atau memberikan informasi yang tidak akurat dalam CV.

Harus diingat bahwa para profesional perekrutan atau HR (Sumber Daya Manusia) memiliki jaringan dalam organisasi profesi di Indonesia.

Jika ketahuan berbohong dalam CV, konsekuensinya bisa sangat serius.

Baca Juga: 5 Aplikasi Cek Kualitas Udara Secara Real Time, Download Sekarang Juga!

Hal ini dapat mempengaruhi peluang Anda untuk mendapatkan pekerjaan di perusahaan lain.

Selain pengalaman kerja, CV fresh graduate juga harus sesuai standar kekinian, simak bagaimana caranya dalam artikel "Yuk Ikuti Tips Pembuatan CV ATS Friendly Bagi Fresh Graduate Tanpa Pengalaman Kerja"

Demikian informasi tips atau petunjuk untuk mengisi pengalaman kerja di CV fresh graduate.***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Bisnis05 November 2024, 18:33 WIB

AXA Mandiri Luncurkan Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera

Produk asuransi dwiguna ini memberikan perlindungan jiwa dengan Manfaat Meninggal Dunia dan Manfaat Akhir Masa Asuransi.
PT AXA Mandiri Financial Services (AXA Mandiri) meluncurkan Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera. (Sumber:  | Foto: Dok)
Bisnis05 November 2024, 12:28 WIB

Tiket KA Libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Sudah Bisa Dipesan Mulai Sekarang

PT Kereta Api Indonesia (Persero) resmi membuka penjualan tiket kereta api untuk periode libur Natal dan Tahun Baru 2024/2025 mulai Selasa, 5 November 2024.
Penumpang kereta api di stasiun tawang Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Umum04 November 2024, 17:05 WIB

Gedung Perpusda Jateng Diperluas, Genjot Minat Baca Masyarakat

Proyek perluasan gedung dan pembangunan Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Perpustakaan Daerah (Perpusda) Jawa Tengah di Jalan Sriwijaya, Kota Semarang, telah selesai.

Pj Gubernur Jateng, Nana Sudjana meninjau gedung Perpustakaan Daerah (Perpusda) Jawa Tengah.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Umum04 November 2024, 16:52 WIB

Revitalisasi Rumah Kemasan Jateng, Nana Sudjana: Upaya Tingkatkan Layanan UMKM

Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana meresmikan revitalisasi Gedung Balai Industri Kreatif Digital dan Kemasan (BIKDK) atau Rumah Kemasan Provinsi Jawa Tengah.
Rumah Kemasan tersebut meningkatkan produktivitas dan kualitas umkm. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya04 November 2024, 16:49 WIB

Surat Suara Pilwakot Semarang dan Pilgub Jateng Mulai Disortir KPU

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Semarang memulai proses sortir dan lipat surat suara untuk Pemilihan Gubernur (Pilgub) dan Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot)

KPU Kota Semarang memulai proses sortir dan lipat surat suara untuk Pilgub dan Pilwalkot.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan04 November 2024, 11:55 WIB

Tim Antawirya UNDIP Raih Juara Ajang Kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi 2024

Tim Antawirya Universitas Diponegoro kembali mencetak prestasi membanggakan pada kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi (KMHE) tahun 2024.
Tim Antawirya UNDIP Raih Juara Ajang Kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi 2024. (Sumber:  | Foto: dok)
Semarang Raya03 November 2024, 16:06 WIB

Tanaman Tanduk Rusa Percantik Median Taman Jalan Pahlawan Semarang

Pemkot Semarang mempercantik taman dan Jalan Pahlawan dengan adanya tanaman Tanduk Rusa sehingga makin indah.
Pemkot Semarang mempercantik taman dan Jalan Pahlawan dengan adanya tanaman Tanduk Rusa. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya01 November 2024, 20:25 WIB

Mbak Ita Tekankan Kolaborasi Antar Wilayah Guna Mendukung Program Prioritas Nasional

Kota Semarang menjadi tuan rumah Rapat Koordinasi Perencanaan Dukungan terhadap Prioritas Nasional dari Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka untuk tahun 2025.
Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu pada High Level Meeting Kepala Bappeda Kabupaten/Kota Se-Jawa Tengah. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya01 November 2024, 20:08 WIB

Pemprov Jateng Mulai Uji Coba Makan Bergizi Gratis di 3 Daerah

Pemerintah Provinsi Jawa Tengah akan mulai melakukan uji coba makan bergizi gartis bagi anak usia sekolah di tiga daerah.
Rapat persiapan program 100 hari kerja Presiden. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Olahraga01 November 2024, 12:02 WIB

Ahmad Muhaimin Terpilih Jadi Ketum Pengkot PBSI Semarang

Ahmad Muhaimin terpilih sebagai ketua umum Pengkot PBSI Semarang dalam Musyawarah Kota (Muskot) PBSI Semarang di Hotel Allstay Jl Veteran Semarang.
Ahmad Muhaimin (paling kiri) terpilih sebagai ketua umum Pengkot PBSI Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)