Viral Video Mobil PDIP Tabrak Tembok Kuburan, Begini Kronologi Kejadiannya

Kendaraan operasional PDIP terperosok di kuburan (Sumber : Instagram/@agoezbandz4)

INFOSEMARANG.COM - Baru-baru ini publik dikejutkan dengan peristiwa mobil PDIP tabrak tembok kuburan di Selatpanjang, Riau.

Dari video yang diunggah ulang oleh akun Instagram @agoez_bandz4, terihat mobil operasional PDIP itu masuk ke dalam kompleks Tempat Pemakanan Umum (TPU).

Menurut keterangan yang tertera pada caption video, mobil tersebut merupakan milik Partai Demokrasi Perjuangan Cabang Kepulauan Meranti.

Baca Juga: Bakal Kena Sanksi PDIP, Pintu Gerindra Terbuka Lebar untuk Budiman Sudjatmiko

Menurut warga setempat mobil PDIP tersebut sempat kehilangan kontrol ketika melalui bagian depan warung.

Tak disangka, tiba-tiba mobil menabrak warung hingga menembus tembok Tempat Pemaaman Umum yang berada di Jalan Yos Sudarso, Selatpanjang itu.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut sebab sang pemilik warung sudah menutup tempat usahanya lebih awal.

Baca Juga: Bacapres PDIP Berikan Respon Santai Koalisi KKIR Dukung Prabowo Capres Pemilu 2024, Ganjar Pranowo: Biasa Saja

Namun, warung yang tertabrak mobil PDIP tersebut mengalami kerusakan pada sejumlah bagian.

Tembok kuburan juga terlihat rubuh, dan pada video viral tersebut terlihat beberapa warga penasaran mengerumuni lokasi kejadian.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Mundur dari PDIP Demi Menangkan Anies Baswedan di Pilpres 2024? Cek Faktanya!

Rencananya permasalahan tersebut menyangkut ganti rugi akan diselesaikan pertanggung jawabannya secara damai.

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI