Bocoran Materi SKB CPNS Kejaksaan Formasi Jaksa, Bisa Mulai Hafalkan Ini Dari Sekarang!

Contoh Materi SKB CPNS Kejaksaan untuk formasi Jaksa (Sumber : Dokumen Kejaksaan Tinggi Jawa Timur)

INFOSEMARANG.COM - Sebentar lagi seleksi calon aparatur sipil negara atau CASN yang akan diselenggarakan oleh Kejaksaan Agung RI akan dibuka.

Ada dua jalur penerimaan, CPNS Kejaksaan dan PPPK Kejaksaan.

Dikabarkan pembukaan seleksi CPNS Kejaksaan akan mulai pada bulan September 2023.

Baca Juga: Cara Buat Akun SSCASN untuk Seleksi CPNS dan PPPK 2023 sampai Tuntas!

Ada sekitar 7.846 formasi yang dibuka, 2.000 di antaranya dialokasikan untuk formasi Jaksa.

Untuk itu diperlukan sejumlah persiapan yang matang, mulai dari dokumen dan kelengkapan lain yang sudah ditenntukan untuk bisa lolos tahapan seleksi administrasi.

Setelah itu Anda diharuskan untuk bisa lolos tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dan dilanjutkan dengan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB).

Baca Juga: Mengenal Salt Therapy yang Dilakukan Nikita Willy Pada Anaknya Untuk Bantu Lindungi dari Udara Buruk, Apa Itu?

Dirangkum dari berbagai sumber inilah bocoran materi SKB CPNS Kejaksaan yang diprediksi masih akan ada di tahun 2023.

Sebagai sebuah institusi pemerintahan yang berfokus pada penegakan hukum dan memiliki kewenangan yang ditetapkan oleh undang-undang, Kejaksaan memiliki tanggung jawab yang luas.

Sebagai pelamar formasi Jaksa, dalam SKB ini, diuraikan berbagai topik yang terkait dengan bidang ilmu hukum.

Baca Juga: Hary Tanoe Jadi Caleg Sekeluarga Termasuk Istri dan 5 Anaknya, Maju Dari Dapil Mana Saja?

Bocoran Materi SKB CPNS Kejaksaan Formasi Jaksa

- Baca UU No. 16 Tahun 2004 tentang Kejaksaan,
- Pahami dan mengerti tentang lambang Kejaksaan beserta maknanya,
- Pahami dan mengerti aspek hukum pidana, hukum perdata, hukum administrasi negara, dan proses hukum secara keseluruhan (Hukum Acara).

Baca Juga: 6 Cara Menghilangkan Tulisan Online di WhatsApp padahal Sedang Online Gratis

Untuk bisa mengerti materi tersebut di atas, sebaiknya pelamar formasi Jaksa disarankan untuk sering berlatih contoh soal dari seleksi tahun sebelumnya.

Agar bisa memahami tahapan seleksi CPNS Kejaksaan, sebaiknya simak artikel ini : Catat! Ini 5 Tahapan Seleksi CPNS Kejaksaan 2023 Bagi Formasi Jaksa.

Demikian informasi mengenai bocoran materi SKB CPNS Kejaksaan bagi yang berminat mengisi formasi Jaksa.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI