Legenda Jejak Kaki Raksasa di Tapak Tuan Aceh Selatan, Ada Makam Raksasa Tak Jauh dari Lokasi

Noorchasanah Anastasia
Senin 04 September 2023, 09:21 WIB
Tapak Tuan Tapa, jejak kaki raksasa di pinggir pantai Tapak Tuan, Aceh Selatan. (Sumber : Google Uttama)

Tapak Tuan Tapa, jejak kaki raksasa di pinggir pantai Tapak Tuan, Aceh Selatan. (Sumber : Google Uttama)

Ada jejak kaki raksasa di pinggir Pantai Tapak Tuan yang berlokasi di Aceh Selatan, konon diyakini jejak kaki ini milik seorang petapa sakti bernama Syekh Tuan Tapa.

INFOSEMARANG.COM - Syekh Tuan Tapa diyakini meninggalkan jejak kaki raksasa di pinggir pantai Tapak Tuan, di deretan pegunungan Gunung Lampu, Tapak Tuan, Aceh Selatan.

Jejak kaki tersebut berukuran panjang 6 meter dengan lebar 2,5 meter. Jejak kaki tersebut terlihat seperti batu karang dengan bentuk jejak kaki seseorang. Jejak kaki tersebut masih ada hingga saat ini.

Jejak kaki raksasa ini juga terekam di kamera satelit milik Google, bisa dicek melalui aplikasi Maps.

Siapa Syekh Tuan Tapa?

Syekh Tuan Tapi dikenal petapa sakti yang memiliki tubuh bukan main besarnya. Ia dikenal sebagai sosok yang tak pernah berhenti beribadah.

Ia menghabiskan waktunya untuk zikir dan doa mengingat Tuhannya di sebuah gua yang ada di Aceh Selatan.

Asal mula jejak kaki di pinggir pantai itu kala Syekh Tuan Tapa diduga terganggu dengan adanya perang dari Kerajaan Asralanoka, Samudra Hindia. Disebutkan dalam cerita turun-temurun, jika Raja Asralanoka hendak mengambil kembali sang anak yang diculik oleh 2 naga.

Syekh Tuan Tapa disebutkan membantu sang raja untuk membebaskan anak raja. Bersenjata tongkat kayu, ia melompat dari gua untuk beradu dengan 2 naga yang akhirnya tewas. Saat melompat ini yang dipercaya sebagai aksi yang meninggalkan jejak kaki di pinggir pantai.

Selain jejak kaki, ada sebuah batu di tengah laut yang dipercaya sebagai kopiah milik Syekh Tuan Tapa semasa hidupnya.

Makam raksasa

Tak jauh dari jejak kaki raksasa Syekh Tuan Tapa, ada sebuah makam berukuran besar dibanding makam pada umumnya.

Makam berukuran panjang 15 meter dan lebar 2 meter berlokasi di Masjid Tuo, Kelurahan Padang, Tapak Tuan, Aceh Selatan. Tepatnya 1 km dari lokasi jejak kaki Syekh Tuan Tapa.

Makam besar ini dipercaya sebagai makam milik Syekh Tuan Tapa. Makam ini sering dikunjungi oleh wisatawan yang melakukan wisata religi.

***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Semarang Raya21 April 2025, 19:08 WIB

Momen Hari Kartini, Wali Kota Semarang Raih Penghargaan Anugerah Puspa Bangsa

Penghargaan diberikan kepada para pemimpin perempuan yang memiliki kekuatan karakter dan menginspirasi banyak perempuan lainnya.
Wali Kota Semarang menerima penghargaan Anugerah Puspa Bangsa 2025 kategori Puspa Adidaya. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya18 April 2025, 05:54 WIB

Wali Kota Semarang Terus Dorong Sekolah Swasta Serahkan Ijazah Siswa yang Tertahan Karena Nunggak SPP

Agustina mengapresiasi 37 sekolah swasta mulai jenjang TK, SD hingga SMP yang sudah melakukan deklarasi dan menyerahkan ijazah tanpa meminta pembayaran tunggakan.
Agustina, Wali Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya16 April 2025, 18:20 WIB

Wali Kota Semarang Agustina Beri Respon Cepat Aduan Masyarakat

Salah satunya yaitu keluhan tentang jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Kecamatan Gunungpati.
Penanganan jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Gunungpati. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya13 April 2025, 09:50 WIB

Gandeng Pokdarwis dan Desa Wisata, Agustina Wali Kota Semarang Rencanakan Musrenbang Pariwisata

Musrenbang pariwisata perlu dilakukan agar pengembangan desa wisata dapat dirancang secara khusus dan partisipatif.
Sesaji Rewanda di Goa Kreo, Gunungpati (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya10 April 2025, 16:27 WIB

Pemerintah Kota Semarang Kembali Gelar Prosesi Sesaji Rewanda

Selama pembagian gunungan, semua yang hadir, termasuk para monyet, bergabung dalam perayaan ini.
Perayaan Sesaji Rewanda di Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya09 April 2025, 17:08 WIB

Wali kota Semarang Hadirkan Kanal Aduan Lapor Semar Solusi AWP

Wali kota Semarang hadirkan kanal pengaduan bagi masyarakat yang lebih representatif melalui Lapor Semar Solusi AWP.
Wali kota Semarang hadirkan kanal pengaduan bagi masyarakat. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan09 April 2025, 13:40 WIB

Unnes Bangun Gedung Kuliah dan Laboratorium Baru, Telan Rp 120 Miliar

Gedung setinggi delapan lantai ini dirancang sebagai ruang kuliah, laboratorium, dan ruang pertemuan yang representatif, dengan total luas lantai mencapai 16.170 meter persegi.
Rencana Pembangunan Gedung Baru Unnes. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya08 April 2025, 19:10 WIB

Kuatkan Semangat Membangun, Agustina Wali kota Semarang Silaturrahmi ke Para Mantan Wali Kota

Agustina menyambangi sejumlah tokoh yang pernah memimpin Kota Semarang, di antaranya Hendrar Prihadi, Soemarmo Hadi Saputro, dan Sukawi Sutarip.
Wali Kota Semarang bersama jajaran pimpinan OPD bersilaturahmi dengan para Wali Kota Semarang terdahulu. 
 (Sumber:  | Foto: sakti)
Semarang Raya27 Maret 2025, 21:38 WIB

Posko Mudik BUMN 2025 Hadir di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Sambut Ribuan Pemudik dari Kalimantan

Ribuan pemudik yang tiba di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, disambut dengan fasilitas layanan gratis dari Posko Mudik Bersama BUMN 2025.
Posko Mudik Bersama BUMN di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan25 Maret 2025, 15:34 WIB

Universitas Semarang Raih Akreditasi Unggul

Akreditasi Unggul pada sebuah perguruan tinggi merupakan simbol bahwa lembaga atau perguruan tersebut sudah memenuhi syarat yang ditetapkan.

USM Raih Akreditasi Unggul.
 (Sumber:  | Foto: dok.)