Keuntungan dan Kekurangan Menjadi Agen BRILink, Ketahui Sebelum Mendaftar!

Kelebihan dan kekurangna menjadi agen BRILink. (Sumber : brilink.bri.co.id)

INFOSEMARANG.COM -- Agen BRILink adalah salah satu inovasi layanan perbankan yang ditawarkan oleh Bank Rakyat Indonesia (BRI) untuk memberikan kenyamanan kepada nasabahnya.

BRILink adalah bentuk perluasan layanan yang diberikan oleh BRI kepada nasabahnya, di mana BRI bekerja sama dengan nasabahnya yang berperan sebagai agen.

Tugas utama seorang agen BRILink adalah melayani transaksi perbankan secara online dan real-time melalui fitur EDC Mini ATM BRI.

Baca Juga: Tutorial Cara Tambah Daya Listrik PLN, Harga Promo Semua Daya Rp 202.300

Produk dan Layanan BRILink

BRILink menawarkan dua jenis produk atau layanan utama:

1. Lakupandai: Layanan ini mencakup berbagai layanan perbankan dan keuangan lainnya. Semua layanan ini dapat diakses tanpa harus melalui jaringan kantor fisik.

2. Mini ATM BRI: Layanan ini menggunakan Electronic Data Capture (EDC) untuk melakukan transaksi keuangan non tunai, mirip dengan mesin ATM.

Syarat Menjadi Agen BRILink

Untuk mendaftar sebagai agen BRILink, Anda perlu memenuhi beberapa persyaratan berikut:

  • Fotokopi dokumen identitas diri, seperti KTP pemilik atau pengurus (atau NPWP pemilik untuk badan usaha).
  • Fotokopi buku rekening, seperti buku tabungan atau rekening koran.
  • Dokumen legalitas usaha, seperti Surat Keterangan Usaha dari RT/RW setempat, SIUP, SITU, TDP (khusus agen berbadan usaha), Akta Pendirian (khusus agen berbadan hukum), dan izin usaha lainnya.
  • Dokumen pengajuan, termasuk formulir pengajuan dan perjanjian kerja sama BRILink.

Baca Juga: Lagi, Kebakaran Lahan di Pinggir Tol Banyumanik-Tembalang

Modal Awal dan Komisi

Anda dapat mendaftar sebagai agen BRILink tanpa harus mengeluarkan modal awal. Semua peralatan yang diperlukan, seperti EDC, disediakan oleh Bank BRI.

Sistem komisi agen BRILink menggunakan sharing fee, di mana komisi dibagi 50:50 antara BRI dan agen. Komisi ini didapatkan dari bonus pada setiap transaksi pelanggan.

Selain itu, agen juga dapat memperoleh komisi langsung dari pelanggan, yang dikenakan pada setiap transaksi. Tarif ini ditentukan oleh agen, tetapi harus sesuai dengan tarif agen BRI lainnya.

Keuntungan Menjadi Agen BRILink

Menjadi agen BRILink memiliki banyak keuntungan, antara lain:

  • Komisi dari sharing fee dengan BRI (50:50).
  • Komisi langsung dari setiap transaksi pelanggan, dengan tarif biasanya sekitar Rp 5.000 per transaksi.
  • Pendampingan usaha yang diberikan secara langsung.
  • Asuransi keagenan untuk perlindungan dalam kasus kecelakaan atau kebakaran di tempat usaha.
  • Tidak perlu membangun merek BRI karena BRI sudah memiliki merek yang kuat dan dikenal oleh nasabahnya.

Baca Juga: Mobil Innova Terbakar Dekat Terminal Mangkang, Bodi Mobil Habis Dilalap Api

Kekurangan Menjadi Agen BRILink

Meski memiliki banyak keuntungan, menjadi agen BRILink juga memiliki beberapa kekurangan yang perlu diperhatikan:

  • Sejumlah dana harus dibekukan sebagai jaminan, sekitar Rp 3.000.000 jika Anda memiliki rekening tabungan atau Rp 500.000 jika Anda memiliki rekening pinjaman di BRI.
  • Memerlukan modal usaha untuk menjalankan operasi sehari-hari, meskipun beberapa peralatan disediakan oleh BRI.
  • Ada target transaksi yang harus dicapai setiap bulan, yaitu sekitar 200 transaksi, dan jika tidak terpenuhi, mungkin akan dikenakan penalty setelah periode grace selama 6 bulan.

Demikianlah informasi lengkap mengenai menjadi agen BRILink, sebuah peluang bisnis menarik yang mungkin belum diketahui oleh banyak orang.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI