Kapan Pintu Darurat Pesawat Boleh Dibuka? Rupanya Tidak Bisa Sembarang Orang Lho, Ini Syaratnya

Elsa Krismawati
Sabtu 09 September 2023, 10:00 WIB
Ilustrasi pesawat Lufthansa (Sumber : Pixabay/IppikiOokami)

Ilustrasi pesawat Lufthansa (Sumber : Pixabay/IppikiOokami)

INFOSEMARANG.COM- Baru-baru ini terjadi insiden penumpang Batik Air jurusan Makassar ke Jakarta ngamuk, usai landing di Soekarno Hatta .

Hal ini dipicu kondisi pesawat yang sudah mendarat namun penumpang tidak kunjung diturunkan.

Sementara, pendingin udara atau AC dan lampu dalam pesawat Batik Air dengan ID 6293 itu dalam keadaan mati.

Baca Juga: Viral! Begini Penjelasan Dirlantas Soal Mobil Patroli Dimaki Saat Terobos Iring-Iringan Delegasi KTT Asean

Sontak, kondisi tersebut menyebabkan sebagian penumpang panik dan nekat ingin membuka pintu darurat atau emergency exit

Salah satu peraturan penting yang harus diikuti oleh penumpang pesawat adalah larangan membuka pintu atau jendela darurat secara sembarangan.

Bahkan ketika pesawat masih berada di darat sebelum lepas landas.

Baca Juga: Dendy dan Egy Lesatkan Gol, Antar Indonesia Menang 2-0 Lawan Turkmenistan di FIFA Matchday

Selain itu, selama pesawat berada di udara, pintu dan jendela darurat memiliki sistem pengaman yang menghindarkan pembukaannya saat pesawat sedang terbang.

Pintu-pintu ini juga dikunci secara otomatis dan diatur oleh pilot dari kokpit pesawat.

Jika seorang penumpang dengan sengaja mencoba membuka pintu darurat sebelum pesawat lepas landas, ini dapat mengakibatkan penundaan penerbangan karena pesawat harus diperiksa ulang untuk memastikan keamanannya selama penerbangan.

Baca Juga: Profil Dokter Richard Lee, YouTuber, Dokter Kecantikan, dan Pebisnis Sukses yang Wajah Aslinya jadi Sorotan Warganet

Selain itu, tindakan sembarangan membuka pintu dan jendela darurat pesawat dapat berdampak serius terhadap keselamatan penerbangan dan dapat mengakibatkan sanksi hukum.

Dikutip Infosemarang.com dari Kompas TV, penumpang yang ditempatkan di kursi dekat pintu darurat pesawat harus memenuhi beberapa persyaratan tertentu, seperti:

Baca Juga: CEO Tomorrow Studios Sebut Skrip Live Action One Piece Season 2 Telah Siap, Film Siap Tayang Satu Tahun Setelah Produksi Dimulai

- Kondisi fisik dan mental yang sehat untuk memberikan bantuan dalam situasi darurat.

- Kemampuan untuk memahami instruksi darurat baik secara tertulis maupun lisan.

- Usia minimal 15 tahun.

- Tidak dalam kondisi hamil.

- Tidak bepergian dengan bayi.

Kapan sebaiknya pintu darurat pesawat boleh dibuka?

Baca Juga: Program Dandan Omah Kecamatan Semarang Tengah, Kumpulkan Sumbangan Koin Dua Bulan Rp 35 Juta, Bakal Diadopsi Jadi Program Pemkot

Seperti yang dapat diambil dari namanya, pintu dan jendela darurat pesawat hanya boleh digunakan dalam situasi darurat.

Situasi darurat ini mencakup keadaan di mana penumpang atau awak pesawat memutuskan bahwa mereka harus segera meninggalkan pesawat karena ancaman terhadap keselamatan, seperti kecelakaan atau kebakaran.***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Semarang Raya21 April 2025, 19:08 WIB

Momen Hari Kartini, Wali Kota Semarang Raih Penghargaan Anugerah Puspa Bangsa

Penghargaan diberikan kepada para pemimpin perempuan yang memiliki kekuatan karakter dan menginspirasi banyak perempuan lainnya.
Wali Kota Semarang menerima penghargaan Anugerah Puspa Bangsa 2025 kategori Puspa Adidaya. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya18 April 2025, 05:54 WIB

Wali Kota Semarang Terus Dorong Sekolah Swasta Serahkan Ijazah Siswa yang Tertahan Karena Nunggak SPP

Agustina mengapresiasi 37 sekolah swasta mulai jenjang TK, SD hingga SMP yang sudah melakukan deklarasi dan menyerahkan ijazah tanpa meminta pembayaran tunggakan.
Agustina, Wali Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya16 April 2025, 18:20 WIB

Wali Kota Semarang Agustina Beri Respon Cepat Aduan Masyarakat

Salah satunya yaitu keluhan tentang jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Kecamatan Gunungpati.
Penanganan jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Gunungpati. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya13 April 2025, 09:50 WIB

Gandeng Pokdarwis dan Desa Wisata, Agustina Wali Kota Semarang Rencanakan Musrenbang Pariwisata

Musrenbang pariwisata perlu dilakukan agar pengembangan desa wisata dapat dirancang secara khusus dan partisipatif.
Sesaji Rewanda di Goa Kreo, Gunungpati (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya10 April 2025, 16:27 WIB

Pemerintah Kota Semarang Kembali Gelar Prosesi Sesaji Rewanda

Selama pembagian gunungan, semua yang hadir, termasuk para monyet, bergabung dalam perayaan ini.
Perayaan Sesaji Rewanda di Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya09 April 2025, 17:08 WIB

Wali kota Semarang Hadirkan Kanal Aduan Lapor Semar Solusi AWP

Wali kota Semarang hadirkan kanal pengaduan bagi masyarakat yang lebih representatif melalui Lapor Semar Solusi AWP.
Wali kota Semarang hadirkan kanal pengaduan bagi masyarakat. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan09 April 2025, 13:40 WIB

Unnes Bangun Gedung Kuliah dan Laboratorium Baru, Telan Rp 120 Miliar

Gedung setinggi delapan lantai ini dirancang sebagai ruang kuliah, laboratorium, dan ruang pertemuan yang representatif, dengan total luas lantai mencapai 16.170 meter persegi.
Rencana Pembangunan Gedung Baru Unnes. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya08 April 2025, 19:10 WIB

Kuatkan Semangat Membangun, Agustina Wali kota Semarang Silaturrahmi ke Para Mantan Wali Kota

Agustina menyambangi sejumlah tokoh yang pernah memimpin Kota Semarang, di antaranya Hendrar Prihadi, Soemarmo Hadi Saputro, dan Sukawi Sutarip.
Wali Kota Semarang bersama jajaran pimpinan OPD bersilaturahmi dengan para Wali Kota Semarang terdahulu. 
 (Sumber:  | Foto: sakti)
Semarang Raya27 Maret 2025, 21:38 WIB

Posko Mudik BUMN 2025 Hadir di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Sambut Ribuan Pemudik dari Kalimantan

Ribuan pemudik yang tiba di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, disambut dengan fasilitas layanan gratis dari Posko Mudik Bersama BUMN 2025.
Posko Mudik Bersama BUMN di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan25 Maret 2025, 15:34 WIB

Universitas Semarang Raih Akreditasi Unggul

Akreditasi Unggul pada sebuah perguruan tinggi merupakan simbol bahwa lembaga atau perguruan tersebut sudah memenuhi syarat yang ditetapkan.

USM Raih Akreditasi Unggul.
 (Sumber:  | Foto: dok.)