Mulai Yumi's Cells 2, Reborn Rich dan Twenty Five Twenty One Raih Penghargaan di 2023 Korea Communications Commission Broadcasting Awards

Mulai Yumi's Cells 2, Reborn Rich dan Twenty Five Twenty One Raih Penghargaan di 2023 Korea Communications Commission Broadcasting Awards (Sumber : instagram.com/coppamagz)

INFOSEMARANG.COM -- '2023 Korea Communications Commission Broadcasting Awards' telah digelar pada Senin (11/9/2023) di Lotte Hotel Seoul.

Sebagai informasi, acara penganugerahan penghargaan ini diketahu sudah dimulai sejak tahun 2009.

Acara ini diketahui menjadi salah satu acara yang memebrikan penghargaan dan mengakui program-program luar biasa yang diproduksi dan disiarkan, serta individu dan kelompok yang telah berkontribusi dalam mengembangkan budaya penyiaran.

Baca Juga: Api di Gunung Bromo Belum Padam, 274 Hektar Lebih Lahan Terbakar Akibat Flare Prewedding

Dari 266 proyek yang masuk dalam daftar, film dokumenter SBS 'Guardians of Tundra' berhasil meraih Daesang (Grand Prize).

Selain itu, drama garapan JTBC 'Reborn Rich' yang dibintangi Song Joongki, Lee Sungmin dan Shin Hyunbeen pun juga sukses meraih penghargaan Top Excellence.

Setelah sebelumnya berhasil menarik perhatian penonton dari lebih dari 170 wilayah, drama ini pun kemudian dinilai telah berkontribusi secara signifikan terhadap penyebaran gelombang Hallyu.

Sedangkan, drama garapan tvN 'Twenty Five, Twenty One' yang dibintangi Kim Taeri dan Nam Joohyuk juga berhasil menorehkan prestasi dengan memenangkan Excellence Award di divisi Hallyu Expansion.

Baca Juga: Cara dan Daftar Harga Berlangganan Netflix Dari MyTelkomsel, Bisa Dapat Tambahan Kuota MAXstream!

Terakhir, drama dari TVING 'Yumi's Cells 2' yang dibintangi oleh Kim Goeun dan Jinyoung GOT7 juga berhasil meraih penghargaan dan memenangkan Excellence Award di divisi OTT (over-the-top), Web dan App Content.

Selamat kepada para pemenang! ***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI