BREAKING NEWS! Guru Honorer Pak Reza Dibawa ke Kejaksaan Usai Dijemput Paksa Dinas, Ada Apa?

Arendya Nariswari
Jumat 15 September 2023, 15:40 WIB
Buntut Pecat Guru Honorer Favorit yang Melaporkannya, Kepala Sekolah SDN Cibereum 1 Bogor Akhirnya Dicopot Wali Kota (Sumber : instagram.com/bimaaryasugiarto)

Buntut Pecat Guru Honorer Favorit yang Melaporkannya, Kepala Sekolah SDN Cibereum 1 Bogor Akhirnya Dicopot Wali Kota (Sumber : instagram.com/bimaaryasugiarto)

INFOSEMARANG.COM - Publik kembali digegerkan dengan kabar guru honorer Pak Reza dijemput paksa oleh Dinas dan dibawa ke kejaksaan.

Kabar mengenai penjemputan Pak Reza ini diunggah oleh akun Twitter @eogoism888 dan disebutkan bahwa sang guru honorer dibawa tanpa adanya surat.

Sebagai informasi, sebelumnya Wali Kota Bima Arya ikut turun tangan perihal pemecatan terhadap guru honorer Pak Reza.

Baca Juga: Kontrak Segera Habis, Shin Tae-yong Diminta Kembali Jadi Pelatih Korea Selatan? Ketua Umum PSSI Langsung Diserbu Warganet di Media Sosial

Pak Reza sendiri dipecat oleh kepsek SDN 1 Cibeureum usai melaporkan adanya tindakan pungli terhadap PPDB.

Bima Arya akhirnya membuat Pak Reza batal dipecat, dan justru kekinian sang kepala sekolah diberhentikan sebab diduga ada bukti yang menguatkan terjadinya pelanggaran.

Namun tetap saja, kabar penjemputan paksa terhadap Pak Reza ini kembali menggegerkan publik.

Info Terbaru: Pak Reza dijemput oleh pihak dinas untuk ikut ke kejaksaan tanpa surat, Kami tadi menelpon beliau dalam kondisi Ketakutan. Akan kami beri kabar terbaru secepatnya, saat ini kami belum bisa berkomunikasi (lagi) dengan beliau," ungkap akun itu.

Baca Juga: Baru 15 Pemain Timnas U-24 Asian Games Bergabung dalam TC, Klub Lepas Setelah Bermain Pekan Ini

"Kami belum tahu motif penjemputan itu sendiri untuk apa yang jelas kawan kami merasa ketakutan dan tidak nyaman, ditambah tidak ada surat tugas yang dia terima atau surat perintah yang bisa ditunjukan," lanjutnya.

Terbaru, Pak Reza mengabarkan bahwa dirinya sedang mencoba menenangkan diri dan menolak untuk bicara lebih mendalam usai penjemputan itu.

"Saat ini pak Reza sudah dapat berkomunikasi dan sedang menenangkan diri. Beliau belum bisa diajak bicara mendalam. Terimakasih laporan tambahan akan kami sampaikan," sebut akun itu.

Baca Juga: Derbi Jateng Memanas! Bakal Lawan PERSIS Solo, Pelatih PSIS: Jangan Mudah Terprovokasi...

Publik justru khawatir dan mencium kejanggalan usai kabar penjemputan terhadap guru honorer Pak Reza tanpa surat tersebut dilakukan.

" Udah dibilang kalau kemarin itu bukan kemenangan itu cuma permukaan aja, dan yah gua gak tau walikota serius gak nanganin toh kenyataannya tekanan masih ada sampai skrg. Jadi gak perlu kasih apresiasi stakeholder karena tugas mereka emang harusnya gitu. Kadang cuma konten," jelas akun itu.

Tepat 7 menit yang lalu akun ini kembali menyampaikan jika Pak Reza masih dalam kondisi drop sambil menyertakan bukti chat.

Alhamdulillah sudah ada kabar dari beliau, semoga kondisi beliau akan membaik selekasnya. Pak Reza sedang dalam kondisi drop mohon doanya dari kawan-kawan sekalian. Terimakasih," tutup akun itu.

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Semarang Raya21 April 2025, 19:08 WIB

Momen Hari Kartini, Wali Kota Semarang Raih Penghargaan Anugerah Puspa Bangsa

Penghargaan diberikan kepada para pemimpin perempuan yang memiliki kekuatan karakter dan menginspirasi banyak perempuan lainnya.
Wali Kota Semarang menerima penghargaan Anugerah Puspa Bangsa 2025 kategori Puspa Adidaya. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya18 April 2025, 05:54 WIB

Wali Kota Semarang Terus Dorong Sekolah Swasta Serahkan Ijazah Siswa yang Tertahan Karena Nunggak SPP

Agustina mengapresiasi 37 sekolah swasta mulai jenjang TK, SD hingga SMP yang sudah melakukan deklarasi dan menyerahkan ijazah tanpa meminta pembayaran tunggakan.
Agustina, Wali Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya16 April 2025, 18:20 WIB

Wali Kota Semarang Agustina Beri Respon Cepat Aduan Masyarakat

Salah satunya yaitu keluhan tentang jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Kecamatan Gunungpati.
Penanganan jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Gunungpati. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya13 April 2025, 09:50 WIB

Gandeng Pokdarwis dan Desa Wisata, Agustina Wali Kota Semarang Rencanakan Musrenbang Pariwisata

Musrenbang pariwisata perlu dilakukan agar pengembangan desa wisata dapat dirancang secara khusus dan partisipatif.
Sesaji Rewanda di Goa Kreo, Gunungpati (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya10 April 2025, 16:27 WIB

Pemerintah Kota Semarang Kembali Gelar Prosesi Sesaji Rewanda

Selama pembagian gunungan, semua yang hadir, termasuk para monyet, bergabung dalam perayaan ini.
Perayaan Sesaji Rewanda di Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya09 April 2025, 17:08 WIB

Wali kota Semarang Hadirkan Kanal Aduan Lapor Semar Solusi AWP

Wali kota Semarang hadirkan kanal pengaduan bagi masyarakat yang lebih representatif melalui Lapor Semar Solusi AWP.
Wali kota Semarang hadirkan kanal pengaduan bagi masyarakat. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan09 April 2025, 13:40 WIB

Unnes Bangun Gedung Kuliah dan Laboratorium Baru, Telan Rp 120 Miliar

Gedung setinggi delapan lantai ini dirancang sebagai ruang kuliah, laboratorium, dan ruang pertemuan yang representatif, dengan total luas lantai mencapai 16.170 meter persegi.
Rencana Pembangunan Gedung Baru Unnes. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya08 April 2025, 19:10 WIB

Kuatkan Semangat Membangun, Agustina Wali kota Semarang Silaturrahmi ke Para Mantan Wali Kota

Agustina menyambangi sejumlah tokoh yang pernah memimpin Kota Semarang, di antaranya Hendrar Prihadi, Soemarmo Hadi Saputro, dan Sukawi Sutarip.
Wali Kota Semarang bersama jajaran pimpinan OPD bersilaturahmi dengan para Wali Kota Semarang terdahulu. 
 (Sumber:  | Foto: sakti)
Semarang Raya27 Maret 2025, 21:38 WIB

Posko Mudik BUMN 2025 Hadir di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Sambut Ribuan Pemudik dari Kalimantan

Ribuan pemudik yang tiba di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, disambut dengan fasilitas layanan gratis dari Posko Mudik Bersama BUMN 2025.
Posko Mudik Bersama BUMN di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan25 Maret 2025, 15:34 WIB

Universitas Semarang Raih Akreditasi Unggul

Akreditasi Unggul pada sebuah perguruan tinggi merupakan simbol bahwa lembaga atau perguruan tersebut sudah memenuhi syarat yang ditetapkan.

USM Raih Akreditasi Unggul.
 (Sumber:  | Foto: dok.)