Teka-teki Si Mawar Bikin Penasaran, Benarkah Kaesang Pangarep Fix Masuk PSI?

Kaesang Pangarep. (Sumber : youtube/GK Hebat)

INFOSEMARANG.COM - Baru-baru ini publik digemparkan dengan sebuah video teaser yang diunggah secara resmi oleh Partai Solidaritas Indonesia atau PSI.

Banyak pihak menduga, siluet pria dalam video teaser tersebut merupakan putra bungsu dari Presiden Jokowi yakni Kaesang Pangarep.

Video teaser berdurasi tersebut memperlihatkan pria 'Mawar' dengan suara dubbing diduga kuat merupakan suami dari Erina Gudono.

Baca Juga: IKN Akan Gunakan Taksi Terbang Sebagai Transportasi Publik, Berapa Tarifnya?

Pada video tersebut, sosok Mawar itu berniat untuk membawa perubahan demi Indonesia lebih baik meskipun ia belum memiliki pengalaman sama sekali di dunia politik.

"Namaku Mawar, bukan nama sebenarnya. Saat ini aku sudah memantapkan hati untuk masuk ke politik. Aku memang belum punya pengalaman di politik," ungkapnya.

"Namun, aku punya tujuan yang besar, untuk Indonesia lebih baik. Semoga jalan yang aku pilih adalah jalan yang benar," imbuh si Mawar yang diduga Kaesang Pangarep tersebut.

Tentu saja tidak sedikit warganet langsung memberikan tanggapan pada unggahan video teaser PSI tersebut.

Baca Juga: 21 September 2023, Kecelakaan di Tol Tembalang Libatkan 1 Bus dan 2 Truk, Begini Kondisinya

Mereka memiliki dugaan kuat bahwa sosok Mawar itu ialah Kaesang Pangarep.

"Wah ini dia Kaesang login," ungkap salah seorang warganet.

"Mawar bukan sembarang mawar," imbuh warganet lain.

"Hah, beneran nih bakal jadi Wali Kota Depok?" tanya warganet lainnya.

Baca Juga: Waduh, Ternyata Ini 5 Penyebab Kadar Gula Darah Sulit Turun, Kebiasaan Ini Juga Memengaruhi

Seperti kita ketahui, beberapa waktu lalu Kaesang Pangarep sendiri bercerita bahwa ia didukung oleh sang ayah, keluarga hingga istrinya untuk terjun ke dunia politik.

Kendati demikian, ia belum blak-blakan mengenai tujuannya akan maju sebagai calon wali kota Depok untuk Pileg 2024 mendatang.

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI