Final AGT 2023: Putri Ariani Pukau Juri dengan Lagu Elton John, Dipeluk Simon Cowell Usai Tampil

Galuh Prakasa
Rabu 27 September 2023, 12:07 WIB
Putri Ariani bawakan lagu "Don't Let the Sun Go Down On Me" Elton John di final America's Got Talent 2023. (Sumber : YouTube/America's Got Talent)

Putri Ariani bawakan lagu "Don't Let the Sun Go Down On Me" Elton John di final America's Got Talent 2023. (Sumber : YouTube/America's Got Talent)

INFOSEMARANG.COM -- Putri Ariani kembali mempesona penonton dalam final America's Got Talent 2023 pagi ini, Rabu, 27 September 2023.

Dengan penuh percaya diri, dia memainkan piano dan menyanyikan "Don't Let the Sun Go Down On Me" yang dinyanyikan oleh Elton John.

Penampilan Putri Ariani kali ini semakin mengesankan karena ia didukung oleh paduan suara. Dia membawakan lagu tersebut dengan gaya uniknya sendiri dan meraih tepukan meriah dari penonton.

Baca Juga: Catatan Minus Head-to-Head Timnas Indonesia U-24 dan Uzbekistan Jelang Pertemuan Bersejarah di Babak 16 Besar Asian Games 2022

Sorak sorai dan dukungan penonton tak henti-hentinya terdengar saat Putri Ariani menyentuh nada-nada tinggi yang memukau dalam lagu ini, termasuk di bagian akhir penampilannya.

Dewan juri kembali memberikan pujian, seperti yang mereka lakukan sepanjang kompetisi ini.

"Kamu adalah permata langka yang muncul sekali dalam beberapa tahun, dan kamu telah menghadapi banyak rintangan dalam hidupmu," kata Simon Cowell.

Howie Mandel juga tak henti-hentinya memuji suara Putri Ariani yang bisa menyentuh hati pendengar dengan begitu mendalam.

"Suaramu adalah kesempurnaan, bakatmu luar biasa. Saya sangat menyukai pilihan lagumu," ujar Howie Mandel.

Baca Juga: Rincian Formasi PPPK Pemerintah Kota Semarang Tahun 2023, Kategori Pelamar dan Daftar Gaji

Menurutnya, Putri Ariani bisa dengan mudah memenangkan kompetisi ini jika hanya berbicara tentang kemampuan menyanyi.

Namun, dia juga mengingatkan bahwa Putri Ariani berkompetisi dengan banyak pesaing berbakat.

"Kini saatnya kita lihat bagaimana Amerika akan memilih," tambahnya.

Setelah pujian dari para juri, Simon Cowell bahkan bangkit dari kursinya untuk memeluk Putri Ariani.

Mereka berdua terlihat berbicara sejenak sebelum Putri Ariani meninggalkan panggung final America's Got Talent 2023.

Baca Juga: Soal Kisruh Food Vlogger, Chef Juna: Dunia Kami Ternodai Orang-orang yang Sok Jadi Foodies

Para penonton memberikan sambutan meriah dengan teriakan nama Putri Ariani saat dia meninggalkan panggung. Semua orang terkesan dengan penampilannya yang memukau.

Hasil akhir AGT 2023 belum diumumkan, babak final masih berlangsung dengan para finalis tampil bergiliran.***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Semarang Raya16 Desember 2024, 12:35 WIB

PELNI Mobile Disosialisasikan ke Penumpang Kapal di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang

PELNI Mobile, sebuah aplikasi untuk pembelian tiket kapal dan berbagai aktivitas yang di bawah naungan perusahaan diperkenalkan ke masyaíakat Semarang.
PELNI mobile diperkenalkan kepada penumpang kapal di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Minggu 15 Desember 2024. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan16 Desember 2024, 12:30 WIB

Cerita Pengabdian Merawat Bumi dan Kemanusiaan dari Wisudawan SCU, Mendukung Pertanian dan Merangkul ODGJ

Soegijapranata Catholic University (SCU) menggelar wisuda Periode IV 2024 di Auditorium Agnes Widanti, Kampus 1 SCU.
Soegijapranata Catholic University (SCU) menggelar wisuda Periode IV 2024 di Auditorium Agnes Widanti, Kampus 1 SCU. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya13 Desember 2024, 14:30 WIB

Cuaca Ekstrem Berpotensi Melanda Jateng, Pemprov Jateng Upayakan Modifikasi Cuaca

Badan Meteorologi dan Klimatologi Geofisika (BMKG) memperkirakan akan terjadi cuaca ektrem di sejumlah daerah di Jawa Tengah pada 16-23 Desember mendatang.
Kepala BMKG, Dwikorita Karnawati saat berkoordinasi dengan Pj Gubarnur Jateng, Nana Sudjana pada Jumat, 13 Desember 2024.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan13 Desember 2024, 14:13 WIB

SCU Borong 4 Penghargaan dalam Anugerah LLDIKTI Wilayah VI 2024, Hidupi Tradisi Unggul

Pencapaian ini menjadi bukti komitmen SCU dalam menghidupi tradisi unggul dan terus beradaptasi dengan perubahan untuk memberikan yang terbaik bagi seluruh sivitas akademika dan masyarakat luas.
Rektor SCU Dr. Ferdinand Hindiarto saat menerima penghargaan dalam Anugerah LLDIKTI Wilayah VI.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Bisnis13 Desember 2024, 13:43 WIB

Dekoruma Grand Opening Gerai di Semarang, Jadi Jujugan Tempat Cari Furniture dan Custom Interior

Dekoruma, Destinasi Furnitur dan Custom Interior No 1 Indonesia, melakukan grand opening gerai yang berlokasi di Jl A Yani, di Semarang.
Grand Opening Dekoruma, Destinasi Furnitur dan Custom Interior No 1 Indonesia di Jl A Yani Semarang, Jumat 13 Desember 2024. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Bisnis07 Desember 2024, 20:04 WIB

PADI Reborn dan DJ Winky Wiryawan Meriahkan HUT ke 18 Paramount Enterprise

Dalam 18 tahun Paramount Enterprise telah tumbuh menjadi perusahaan yang adaptif dan inovatif dalam memenuhi kebutuhan konsumen.
Puncak acara Paramount ‘Fun Color Run’ 2024 menyambut HUT ke 18 Paramount Enterprise.
 (Sumber:  | Foto: dok)
Semarang Raya26 November 2024, 16:26 WIB

Tips Aman Berkendara Buat Generasi Z

Penting generasi Z yang mendominasi proporsi itu untuk makin menjaga perilaku berkendara agar terhindar maupun terlibat kecelakaan.
Generasi Z wajib menjaga perilaku berkendara yang aman. (Sumber:  | Foto: dok.)
Umum26 November 2024, 16:24 WIB

PJ Gubernur Jateng Optimistis Pilkada 2024 di Jateng Berjalan Kondusif

Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana mengaku optimistis penyelenggaraan pilkada serentak 2024 di wilayahnya bakal berjalan kondusif.
Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana. (Sumber:  | Foto: dok.)
Semarang Raya25 November 2024, 17:09 WIB

Polda Jateng Gelar Apel Pergeseran Pasukan BKO Pengamanan TPS Pilkada 2024 ke 10 Polres

Polda Jateng melaksanakan Apel Pergeseran Pasukan (Serpas) BKO Pengamanan TPS di Lapangan Mapolda Jateng, Senin, 25 November 2024.
Polda Jateng melaksanakan Apel Pergeseran Pasukan (Serpas) BKO Pengamanan TPS di Lapangan Mapolda Jateng.
 (Sumber:  | Foto: dok)
Semarang Raya24 November 2024, 17:52 WIB

Wali Kota Semarang Ajak Seluruh Camat dan ASN Tegaskan Komitmen Jaga Netralitas di Pilkada 2024

Mbak Ita menegaskan pentingnya menjaga netralitas ASN, khususnya di masa-masa krusial menjelang dan selama Pilkada.
Apel akbar pengawas pemilihan se-Kota Semarang, Minggu 24 November 2024.

 (Sumber:  | Foto: Sakti)