Resmi, Megawati Umumkan Ganjar Pranowo Capres PDIP untuk Pemilu 2024

Megawati umumkan Ganjar Pranowo capres PDIP 2024. (Sumber : youtube/PDI Perjuangan)

INFOSEMARANG.COM -- Hari ini, Jumat (21/4/2023), Megawati Soekarnoputri resmi mengumumkan Ganjar Pranowo sebagai capres PDIP di 2024 mendatang.

Pengumuman ini ia sampaikan di Istana Batutulis, Bogor, Jawa Barat tepat setelah salat Jumat berlangsung.

Sejumlah petinggi dari partai tersebut turut hadir dalam gelaran ini.

Presiden Jokowi bersama Ketua DPP PDIP, Puan Maharani juga nampak mendampingi Megawati.

Dalam pengumumannya, Megawati secara resmi menetapkan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo sebagai calon Presiden Republik Indonesia di pemilu 2024 mendatang.

Baca Juga: Heboh Centang Biru Hilang di Twitter, Gibran Rakabuming: Bangga Senasib dengan BLACKPINK

"Dengan mengucapkan Bismillah, menetapkan saudara Ganjar Pranowo, sekarang adalah Gubernur Jawa Tengah,"

"Sebagai kader dan petugas partai untuk ditingkatkan penugasannya sebagai Calon Presiden Republik Indonesia dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan," ujar Megawati.

Sebelumnya, Puan Maharani juga sempat disebut-sebut sebagai bakal calon Presiden Republik Indonesia dari PDIP.

Pengumuman Ganjar Pranowo sebagai capres PDIP di 2024 mendatang ini tanpa embel-embel partai koalisi.

Hingga kini, masih belum disebutkan siapa calon wakil Presiden Republik Indonesia yang akan mendampingi Ganjar Pranowo nantinya.

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI