INFOSEMARANG.COM - Syahrul Yasin Limpo, Menteri Pertanian RI baru-baru ini rumah dinasnya diketahui digeledah oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Dipantau dari YouTube Kompas TV sejak siang hingga petang terlihat beberapa anggota keamanan berjaga di rumah dinas Syahrul Yasin Limpo saat penggeledahan dilakukan oleh KPK.
Seperti kita ketahui 14 Juni 2023 lalu secara resmi KPK memberikan pengumuman terkait penyelidikan dugaan korupsi di Kementan.
Baca Juga: Akhirnya Erina Gudono Tanggapi Komentar Negatif Tentang Diriya, Warganet: Keren Banget Emang
Tentu saja, sebab menyangkut perihal Kementan, banyak publik lantas penasaran dengan profil Syahrul Yasin Limpo.
Berikut profil Mentan Syahrul Yasin Limpo selengkapnya
Syahrul Yasin Limpo sendiri diketahui pada tahun 2008 sampai 2018 pernah pernah menjabat sebagai Gubernur Sulawesi Selatan.
Tak hanya Gubernur, Syahrul Yasin Limpo juga menjabat sebagai ketua Partai Nasdem sebelum akhirnya di tahun 2019 resmi dilantik sebagai Menteri Pertanian.
Baca Juga: Mendadak Mual, Masakan Siapa yang Dicicipi Oleh Chef Juna di MasterChef Indonesia Season 11?
Pria kelahiran Makassar, 16 Maret 1955 tersebut ternyata merupakan putra dari Andi Mappaturung yakni Mantan Gubernur Sulawesi Selatan.
Syahrul Yasin Limpo juga diketahui sempat menempuh perguruan tinggi di Fakultas Hukum Unibersitas Hasanuddin pada tahun 1983 dan 1994.
Sebelum menjadi gubernur, Syahrul Yasin Limpo sudah melalui karier politik panjang dan dimulainya pada tahun 1987 sebagai Anggota DPR Sulawesi Selatan.
Baca Juga: Profil Hugo Samir, Dapat Kartu Merah di Waktu Genting Asian Games 2022, Ternyata Anak Pelatih
Syahrul Yasin Limpo diketahui menjabat dua periode mulai dari 1987 sampai dengan 1997.
Baru setelahnya, di tahun 1997 Syahrul Yasin Limpo menjabat sebagai walikota Makassar.
Itu dia tadi sekilas mengenai profil Syahrul Yasin Limpo, Menteri Pertanian RI yang rumahnya baru saja digeledah oleh KPK.