INFOSEMARANG.COM - Seperti kita ketahui, dunia pendidikan Indonesia kembali dibuat miris dengan video viral bullying siswa SMP di Cilacap yang begitu keji hingga membuat korban mengalami patah tulang rusuk.
Namun siapa sangka, belakangan warganet kembali menyoroti salah satu unggahan akun Facebook diduga milik pelaku penganiayaan MKY.
Pada unggahannya itu, MKY sebagai pelaku penganiayaan terhadap adik kelasnya sendiri itu meminta maaf.
Baca Juga: 8 Penyebab Rambut Rontok, Salah Satunya Akibat Masalah Psikologis
Bukannya disambut positif oleh publik, unggahan dari MKY itu malah membuat publik curiga dan panen hujatan.
Bahkan tidak sedikit warganet menyebutkan jika pesan permohonan maaf pelaku itu tidak asli alias palsu.
Berikut isi dari permohonan maaf akun Ikhwas Salafy yang diduga palsu oleh warganet.
Dari lubuk hati yang paling dalam, mau Minta maaf
Baca Juga: Daftar HP Android Tak Bisa Lagi Pakai WhatsApp Mulai Oktober 2023! Cek Apa Smartphone Anda Termasuk?
Saya sangat menyesal untuk apa pun yang saya katakan, untuk apa pun yang saya lakukan, dan saya bersungguh-sungguh minta maaf Kepada Keluarga Nya Dan kepada Teman saya,
Saya salah Sekali Lagi saya Minta maaf.
Sebab tak yakin dengan akun tersebut yang merupakan aksi pelaku bullying minta maaf, tidak sedikit warganet lain lantas memberikan berbagai tanggapan mereka melalui kolom komentar unggahan itu.
Banyak yang menyebutkan jika postingan itu palsu dan tidak mungkin rasanya menurut warganet kalau pesan permohonan maaf tersebut disampaikan oleh pelaku bullying.
Baca Juga: Apa Itu Megibung? Tradisi yang Diadakan Umat Muslim Kampung Islam Bali saat Maulid Nabi
Kekinian, korban bullying siswa SMP di Cilacap tersebut masih terbaring lemah di rumah sakit.
Penggalangan dana dibuka oleh beberapa pihak untuk membantu meringankan beban korban bullying tersebut yang mengalami patah tulang rusuk akibat bagian perutnya diinjak oleh pelaku.