Daftar Juara Piala Dunia U 17 dari Tahun ke Tahun, Tidak Ada di Grup Indonesia

Ilustrasi. Daftar juara Piala Dunia U 17 dari tahun ke tahun, tidak ada di grup Indonesia.

Indonesia tidak akan melawan daftar juara Piala Dunia U 17 dari tahun ke tahun.

INFOSEMARANG.COM -- Piala Dunia U 17 Indonesia 2023 akan segera digelar mulai 10 November 2023. Gelaran ini akan diselenggarakan di 4 kota, Jakarta, Surabaya, Surakarta, dan Bandung.

Terdapat 6 grup yang masing-masing terdiri atas 4 tim. Indonesia selaku tuan rumah tergabung di grup A bersama Ekuador, Panama, dan Maroko.

Baca Juga: Harga Tiket Indonesia vs Ekuador di Piala Dunia U 17 dan Link Beli Tiketnya

Laga Grup A akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Jawa Timur.

Jika Anda ingin menonton, harga tiket bervariasi, mulai dari Rp 250.000 hingga Rp 500.000. Namun, Jika Anda memilih paket keluarga, harganya akan lebih murah karena ada diskon mulai dari 20 persen.

Piala Dunia U 17 telah diikuti oleh pemain dunia yang sukses di karier klub maupun internasionalnya. Beberapa di antaranya Phil Foden, Son Heung-min, Del Piero, hingga Marcelo.

Gelaran Piala Dunia U 17 pertama kali digelar tahun 1985. Pada tahun itu, juara 1 adalah Nigeria. Dua tahun berselang, gelar dimenangkan oleh Uni Soviet.

Baca Juga: Link Download Jadwal Piala Dunia U 17 2023 PDF Gratis

Adapun pada gelaran terakhir kali pada 2019, Piala Dunia U 17 dimenangkan oleh Brasil. Brasil tercatat sudah menjadi juara 4 kali.

Namun, yang paling banyak memenangkan gelar sejak Piala Dunia U 17 dilaksanakan adalah Nigeria. Mereka tercatat sudah 5 kali juara.

Di tahun ini, Nigeria tidak menjadi bagian dari negara yang berpartisipasi. Sementara itu Brasil berada di Grup C bersama Iran, Inggris, dan Kaledonia Baru.

Baca Juga: Jadwal Piala Dunia U 17 Indonesia Lengkap hingga Final

DAFTAR JUARA PIALA DUNIA U 17 DARI TAHUN KE TAHUN

1985: Nigeria
1987: Soviet Union
1989: Saudi Arabia
1991: Ghana
1993: Nigeria
1995: Ghana
1997: Brazil
1999: Brazil
2001: France
2003: Brazil
2005: Mexico
2007: Nigeria
2009: Switzerland
2011: Mexico
2013: Nigeria
2015: Nigeria
2017: England
2019: Brazil

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI