Menolak Damai, Keluarga Dini Sera Afianti Ingin Ronald Tannur Dihukum Seberat-beratnya

Anak Dini Sera Afrianti yang kini berusia 12 tahun. Ditinggal sejak bayi, sekalinya bertemu di pemakaman. (Sumber : Instagram @fikaaa.rs)

Kematian Dini Sera Afrianti di tangan anak anggota DPR RI menjadi sorotan publik karena kematiannya yang tragis, pihak keluarga menolak jika berdamai.

INFOSEMARANG.COM - Keluarga Dini Sera Afrianti di Sukabumi menegaskan tidak akan menempuh jalan damai atas kematian Dini di tangan Ronald Tannur, anak anggota DPR RI, Edward Tannur.

Melalui unggahan video di akun Instagram milik adik Dini, Fika, pihak keluarga menyatakan akan tetap membawa kasus ini di jalur hukum. Ia tidak menerima damai dari pihak pelaku.

Baca Juga: Curhatan Dini Sera Afrianti soal Pacaran, Terjebak Toxic Relationship?

Keluarga Dini justru berharap Ronald Tannur mendapat hukuman yang setimpal setelah dengan biadabnya menghabisi nyawa seorang ibu dari anak laki-laki berusia 12 tahun.

"Kami sebagai keluarga korban menolak keras untuk melakukan perdamaian ataupun mencabut laporan, kami sangat menuntut pelaku untuk dihukum seberat beratnya dan seadil adilnya," tulis Fika melalui unggahannya, Rabu 11 Oktober 2023.

Seperti diketahui, Dini meninggalkan seorang anak laki-laki yang sudah berusia 12 tahun. Meski ibu dan anak ini tak pernah bertemu, pihak keluarga mengaku Dini menjalin hubungan baik dengan keluarga di Sukabumi.

***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI