INFOSEMARANG.COM - Baru-baru ini publik digegerkan dengan thread viral X yang menyeret nama salah seorang kader PSI.
Ya, Kader PSI bernama Reza Demansa ini diduga telah melakukan love scamming, usai kisahnya diungkap oleh salah seorang wanita di akun X @behappyvid.
Dari thread tersebut, sang wanita menceritakan bahwa dirinya kemungkinan terjebak dalam love scamming.
Baca Juga: 10 Ucapan dari Seseorang yang Mengagumi Anda Secara Tulus
Tak hanya satu orang, beberapa wanita juga mengaku menjadi korban sosok Reza Demansa ini.
Bukan hanya love scamming, Reza Demansa diduga juga melakukan penganiayaan terhadap puluhan orang lain yang menjadi korban,
Reza disebut memakai data korban untuk melakukan pinjaman online hingga nominalnya mencapai puluhan juta.
Baca Juga: Ubah 5 Kalimat Fixed Mindset Jadi Growth Mindset, Bikin Kamu Makin Cinta Diri Sendiri!
Rudapaksa, hingga kejahatan berupa pemalsuan identitas atau KTP juga sudah pernah dilakukan oleh Reza seperti tertulis pada thread itu.
Demi menipu para korban, Reza juga diketahui sempat bolak-balik pindah agama demi meraup keuntungan.
Disebutkan jika uang yang dirampas dari korban, oleh kader PSI tersebut digunakan untuk main game judi online.
Usai thread tersebut viral, sang korban tentu saja sempat mendapatkan ancaman dari Reza.
Baca Juga: 9 Tanda-Tanda Kamu Berkencan dengan Orang yang Mengalami Gangguan Kepribadian Narsistik
Reza sendiri diketahui pernah menjabat sebagai DPD PSI Kabupaten 50 kota.
Melalui thread itu, korban juga menyertakan beberapa foto bukiti penipuan yang dilakukannya lengkap beserta ancaman sang Kader PSI.
Tidak sedikit warganet lantas memberikan tanggapan terkait kasus love scamming itu.
Beberapa di antaranya mengaku pernah bertemu dengan pelaku dan mendengar sendiri sejumlah kebohongan yang dilakukan demi menarik perhatian korbannya.
"Udah pernah ketemu sama orang ini ngakunya kerja di istana negara," ungkap salah satu warganet.
Baca Juga: 5 Hal Buruk yang Tidak Boleh Kamu Lakukan Saat Kencan Pertama, Nomor 4 Enggak Banget Deh!
"Tolong lah, kader seperti ini ditertibkan, merusak citra partai. Untuk kader psi dan Kaesang Pangarep yang sudah punya peran, mungkin bisa bantu follow up," imbuh warganet lain.
"Please kak, gue ngerasain how hancur u know. Terima kasih sudah speak up kita sama-sama kawal terus masalah ini sampai mau disentil sama keamanan," timpal warganet lainnya.