Viral Kisah Dokter Vina Amalia Anak Mahfud MD, Sempat Dikira Kurang Mampu Saking Sederhananya

PDI Perjuangan tunjuk Mahfud MD sebagai cawapres pendamping Ganjar Pranowo di Pilpres 2024. (Sumber : YouTube PDI Perjuangan)

INFOSEMARANG.COM - Seperti kita ketahui, hari ini Rabu (18/10/2023) PDIP resmi mengumumkan Mahfud MD sebagai bacawapres mendampingi bacapres Ganjar Pranowo di Pilpres 2024 mendatang.

Tentu saja, segala sesuatu tentang Mahfud MD langsung disorot oleh publik tak terkecuali mengenai profil keluarganya.

Keseharian keluarga sang Menkopolhukam memang jarang terdengar, namun Mahfud MD diketahui memiliki tiga orang anak.

Baca Juga: Denmark Open 2023 Hari Kedua: 8 Wakil Indonesia Tanding, Siapa Lolos ke 16 Besar?

Ialah Mohammad Ikhwan Zein, Vina Amalia dan yang terakhir adalah Royhan Akbar.

Sosok Vina Amalia dikenal sebagai anak perempuan Mahfud satu-satunya yang begitu sederhana.

Ia bahkan diketahui selalu sukses menutupi identitas sang ayah yang merupakan orang penting di Indonesia.

Vina Amalia sendiri diketahui merupakan wanita kelahiran tahun 1989 dan pernah berkuliah di Universitas Airlangga atau UNAIR Faultas Kedokteran.

Baca Juga: Puan Maharani Buka Suara Soal Ketidakhadiran Jokowi di Deklarasi Cawapres Ganjar

Mahfud MD memang berkata kepada anak keduanya itu untuk tak perlu memberitahu banyak orang jika ia merupakan putri dari Menkopolhukam.

Dalam salah satu wawancaranya dengan Alvin and Friends, Mahfud MD mengatakan jika Vina pernah disangka sang dosen merupakan anak kurang mampu.

Dosen tersebut bahkan saat bertemu dengan Vina tak jarang memberikannya jajanan berupa susu sebab merasa iba.

Baca Juga: Pohon Tumbang di Tanjakan Gombel Timpa Mobil dan Motor, 1 Orang Alami Luka

Di suatu kesempatan, akhirnya Mahfud MD memutuskan untuk mengundang dosen Vina Amalia ke rumahnya untuk makan malam bersama.

Tentu saja, sang dosen kaget ketika mengetahui Vina merupakan anak dari sosok Mahfud MD.

Putri kedua Mahfud MD terebut kekinian diketahui bertugas di RSUD Dr.Soetomo Surabaya sebagai dokter spesialis ortopedi bedah tulang sejak 2022 lalu.

Vina Amalia diketahui juga sudah memiliki dua orang anak dari pernikahannya dengan Angga Fiandana.

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI