INFOSEMARANG.COM - Seperti kita ketahui, Prabowo Subianto telah mengumumkan Gibran Rakabuming sebagai calon wakil presiden atau cawapres yang akan mendampingi dirinya di Pilpres 2024 mendatang.
Pengumuman ini disampaikan Prabowo Subianto langsung pada Minggu 22 Oktober 2023 malam di kediamannya setelah melakukan rapat dengan para ketua umum parpol Koalisi Indonesia Maju.
Gibran Rakabuming sempat trending di Twitter atau X perihal terpilihnya ia menjadi cawapres Prabowo Subianto.
Baca Juga: Jangan Cuma Karena Emosi, Ini Hal yang Harus Dipertimbangkan Sebelum Resign
Mengingat dirinya masih berusia 35 tahun, tidak sedikit warganet lantas membicarakan Gibran Rakabuming hingga menandai akun pribadi miliknya.
Kendati demikian, Gibran Rakabuming sendiri belum memberikan respons usai dirinya terpilih menjadi cawapres secara langsung.
Namun, pada salah satu cuitan warganet, Gibran Rakabuming terlihat menjawab beberapa pertanyaan.
"Kata-kata hari ini mas," tanya salah seorang warganet.
"Tetap santuy walaupun sedang trending," balasnya singkat.
Baca Juga: PSIS Semarang Beri Bantuan untuk Legenda Budino Sutikno yang Sakit
Cuitan santai Gibran Rakabuming setelah dirinya terpilih sebagai cawapres Prabowo Subianto ini tentunya langsung menggegerkan publik.
Tidak sedikit warganet lantas beramai-ramai memberikan tanggapan pada cuitan tersebut.
"Tetap santuy, sebab bapak dan paman siap melindungi," ungkap salahs eorang warganet.
Baca Juga: Indonesia Siap Gelar Piala Dunia U 17, Pembukaan hingga 12 Menit?
"Dulu orang bilang usia 25 belum jadi apa-apa itu nggak apa karena Pak Jokowi umur segitu masih rintis usaha mebel. Sekarang mas Gibran 35 tahun udah cawapres, aku belum siap dibanding-bandingkan sama mas Gibran saat umur segitu, mentalku belum kuat," imbuh warganet lain.
"Tetap santai seperti di pantai,"timpal warganet lainnya menanggapi cuitan Gibran Rakabuming itu.