Ganjar Pranowo Bantah Minta Materi Roasting Kiky Saputri Dipotong, Ganjar: Roasting Lagi Dong

Jeanne Pita W
Sabtu 28 Oktober 2023, 20:23 WIB
Ganjar Pranowo Bantah Minta Materi Roasting Kiky Saputri Dipotong (Sumber : kolase foto instagram @kikysaputrii & @terang_media)

Ganjar Pranowo Bantah Minta Materi Roasting Kiky Saputri Dipotong (Sumber : kolase foto instagram @kikysaputrii & @terang_media)

INFOSEMARANG.COM -- Sebelumnya media sosial dihebohkan oleh unggahan Kiky Saputri di akun X miliknya beberapa waktu lalu yang berhubungan dengan materi roastingnya terhadap Calon Presiden (Capres) Ganjar Pranowo.

Disebutkan bahwa pihak yang bersangkutan meminta materi roasting dipotong.

Namun saat dikonfirmasi terkait hal tersebut, Ganjar Pranowo membantah telah memerintahkan agar video aksi roasting yang dilakukan Kiky Saputri dipotong.

Baca Juga: Ini 6 Perilaku Buruk Anak yang Tidak Boleh Dibiarkan, Jangan Disepelekan!

Bahkan ia pun seolah menantang untuk di roasting lagi.

"Roasting-nya enggak keras kok dipotong? Roasting lagi dong," ujar Ganjar saat ditemui di Sekolah Partai PDIP di Lenteng Agung, Jakarta Selatan pada Sabtu (28/10/2023).

Menurutnya, materi yang dibawakan oleh Kiky Saputri dalam konteks komedi.

Sehingga tidak perlu dipotong atau merasa terbawa perasaan.

Baca Juga: Cara Menjaga Percikan Cinta Tetap Hidup dengan Pasangan Berdasarkan Zodiak

"Enggak enggak. Roasting stand up comedian itu kan pasti juga dalam konteks lucu, masa gitu aja baper, wong yang lain aja kita ga baper," ujar Ganjarnya.

Lebih lanjut, mantan Gubernur Jawa Tengah itu juga menyebutkan bahwa ekspresi sedih yang ditampilkan ketika di-roasting bukan karena materi yang dibawakan Kiky.

Namun lebih kepada mendalami peran sebagai orang yang difitnah karena melanggar aturan.

"Kita sudah ekspresi sedih gitu kan, sudah ekspresi sebagai orang yang diperiksa oleh polisi," ujarnya.

Baca Juga: Viral Warga Jombang lintasi Jalan yang Baru Dua Jam Dicor Hingga Hancur Total, Berawal Dari Aksi Nekat Tukang Becak

Meski demikian, tidak sedikit pula warganet yang kemudian mempertanyakan materi yang dibawakan Kiky saat itu.

Seperti yang diunggah akun X @Trending_Issue pada Jumat (27/10/2023) lalu, "Mba Kiky, apa ngga dibrief dulu sama team produksinya kalo Mas Ganjar itu keberatan kalo Mba Kiky nyenggol-nyenggol pihak lain? Yg jadi Capres kan Mas Ganjar, roasting aja Mas Ganjar sepuasnya.

Ko jadi framing gini? Ada perintah dari bos yah buat mendeskreditkan Mas Ganjar? 🙂"

Baca Juga: 7 Ciri Pasangan Love Bombing yang Red Flag Parah, Bahaya kalau Kepincut

Menanggapi hal tersebut, Kiky pun menjelaskan, "1. Dari tim diinfokan yg TIDAK BOLEH dibahas: Wadas, U-20, dan keluarga.
MAKA SAYA TIDAK BAHAS.

2. Nyenggol2 pihak lain tidak boleh?
Kok bit soal “Mas Gibran nyebrang”malah ditayangkan?
Sementara roastingan terhadap beliau malah dicut?

Aneh tapi nyata lah kalian yg sotoy ini."

***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Bisnis05 November 2024, 18:33 WIB

AXA Mandiri Luncurkan Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera

Produk asuransi dwiguna ini memberikan perlindungan jiwa dengan Manfaat Meninggal Dunia dan Manfaat Akhir Masa Asuransi.
PT AXA Mandiri Financial Services (AXA Mandiri) meluncurkan Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera. (Sumber:  | Foto: Dok)
Bisnis05 November 2024, 12:28 WIB

Tiket KA Libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Sudah Bisa Dipesan Mulai Sekarang

PT Kereta Api Indonesia (Persero) resmi membuka penjualan tiket kereta api untuk periode libur Natal dan Tahun Baru 2024/2025 mulai Selasa, 5 November 2024.
Penumpang kereta api di stasiun tawang Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Umum04 November 2024, 17:05 WIB

Gedung Perpusda Jateng Diperluas, Genjot Minat Baca Masyarakat

Proyek perluasan gedung dan pembangunan Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Perpustakaan Daerah (Perpusda) Jawa Tengah di Jalan Sriwijaya, Kota Semarang, telah selesai.

Pj Gubernur Jateng, Nana Sudjana meninjau gedung Perpustakaan Daerah (Perpusda) Jawa Tengah.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Umum04 November 2024, 16:52 WIB

Revitalisasi Rumah Kemasan Jateng, Nana Sudjana: Upaya Tingkatkan Layanan UMKM

Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana meresmikan revitalisasi Gedung Balai Industri Kreatif Digital dan Kemasan (BIKDK) atau Rumah Kemasan Provinsi Jawa Tengah.
Rumah Kemasan tersebut meningkatkan produktivitas dan kualitas umkm. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya04 November 2024, 16:49 WIB

Surat Suara Pilwakot Semarang dan Pilgub Jateng Mulai Disortir KPU

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Semarang memulai proses sortir dan lipat surat suara untuk Pemilihan Gubernur (Pilgub) dan Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot)

KPU Kota Semarang memulai proses sortir dan lipat surat suara untuk Pilgub dan Pilwalkot.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan04 November 2024, 11:55 WIB

Tim Antawirya UNDIP Raih Juara Ajang Kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi 2024

Tim Antawirya Universitas Diponegoro kembali mencetak prestasi membanggakan pada kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi (KMHE) tahun 2024.
Tim Antawirya UNDIP Raih Juara Ajang Kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi 2024. (Sumber:  | Foto: dok)
Semarang Raya03 November 2024, 16:06 WIB

Tanaman Tanduk Rusa Percantik Median Taman Jalan Pahlawan Semarang

Pemkot Semarang mempercantik taman dan Jalan Pahlawan dengan adanya tanaman Tanduk Rusa sehingga makin indah.
Pemkot Semarang mempercantik taman dan Jalan Pahlawan dengan adanya tanaman Tanduk Rusa. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya01 November 2024, 20:25 WIB

Mbak Ita Tekankan Kolaborasi Antar Wilayah Guna Mendukung Program Prioritas Nasional

Kota Semarang menjadi tuan rumah Rapat Koordinasi Perencanaan Dukungan terhadap Prioritas Nasional dari Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka untuk tahun 2025.
Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu pada High Level Meeting Kepala Bappeda Kabupaten/Kota Se-Jawa Tengah. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya01 November 2024, 20:08 WIB

Pemprov Jateng Mulai Uji Coba Makan Bergizi Gratis di 3 Daerah

Pemerintah Provinsi Jawa Tengah akan mulai melakukan uji coba makan bergizi gartis bagi anak usia sekolah di tiga daerah.
Rapat persiapan program 100 hari kerja Presiden. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Olahraga01 November 2024, 12:02 WIB

Ahmad Muhaimin Terpilih Jadi Ketum Pengkot PBSI Semarang

Ahmad Muhaimin terpilih sebagai ketua umum Pengkot PBSI Semarang dalam Musyawarah Kota (Muskot) PBSI Semarang di Hotel Allstay Jl Veteran Semarang.
Ahmad Muhaimin (paling kiri) terpilih sebagai ketua umum Pengkot PBSI Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)