INFOSEMARANG.COM -- Rasa kangen penggemar akhirnya terjawab ketika foto J-Hope BTS saat wamil beredar di media sosial.
Foto J-Hope saat sedang wamil ini diunggah pertama kali oleh akun laman The Camp 36th Division Cafe.
J-Hope BTS yang bergabung dengan divisi infanteri ke-36 di Korea Selatan ini nampak sedang melakukan kegiatan wamilnya.
Dalam foto yang beredar, J-Hope BTS nampak mengenakan seragam militer sambil berfoto bersama rekan-rekannya.
Dirinya nampak menunjukan jari berbentuk hati ke kamera yang mengabadikan momen tersebut.
Baca Juga: Jungkook Datang ke Premiere Film Dream Bareng V BTS, Ekspresi Malu-malunya Jadi Sorotan
Di foto kedua, J-Hope BTS tampil kasual dengan wajah tanpa make up ketika sedang makan.
Di baju yang ia kenakan tertulis identitasnya '1 Jung Huseok' yang adalah nama asli J-Hope.
Ini merupakan foto pertama J-Hope BTS yang diungkap ke publik setelah dirinya resmi masuk wamil.
J-Hope BTS resmi menjalani wamil pada 18 April 2023 lalu sebagai tentara aktif.
Sesuai Undang-undang Dinas Militer pada tahun 2020 lalu, wajib militer di Korea Selatan harus dilakukan selama 2 tahun.
Baca Juga: SEVENTEEN Kalahkan BTS, Album 'FML' Cetak Rekor Pemesanan Tertinggi Sepanjang Sejarah
Melihat undang-undang ini, J-Hope BTS baru akan kembali pada 17 Oktober 2024 mendatang.
J-Hope merupakan member kedua BTS yang akhirnya ikut wajib militer.
Sebelumnya, Jin BTS telah memulai wajib militer pada 13 Desember 2022 lalu.
Melihat dua member-nya yang menjalani wajib militer, BTS kini sedang fokus pada proyek solo masing-masing.