Update Persiapan Jelang Opening Ceremony Piala Dunia U-17 2023 di Stadion GBT Surabaya, Mulai Jam Berapa?

Persiapan Jelang Opening Ceremony Piala Dunia U-17 2023 di Stadion GBT (Sumber : instagram.com/pssi)

INFOSEMARANG.COM -- Rangkaian pembukaan Piala Dunia U-17 2023 sudah dimulai sejak pukul 13.00 WIB, diawali dengan "Konser Kick Off Pesta Bola Dunia 2023" di studio, Jakarta.

Di sisi lain, akan digelar dua pertandingan yang dilaksanakan di Stadion Manahan Solo dan juga di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya sebelum opening ceremony Piala Dunia U-17 2023 dilaksanakan.

Untuk pertandingan di Stadion manahan Solo, akan menjadi lokasi untuk duel antara Mali vs Uzbekistan dengan jadwal kick off pukul 16.00 WIB.

Baca Juga: Profil Eddy Hiariej, Wamenkumham RI yang Jadi Tersangka Kasus Dugaan Gratifikasi Rp7 Miliar

Berbarengan dengan itu, pertandingan Panama vs Maroko juga akan dilaksanakan pada jam yang sama namun di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

Melansir dari siaran langsung Indosiar dan SCTV, saat ini kedua stadion tersebut tengah dipersiapkan untuk pelaksanaan pertandingan.

Namun di Stadion Gelora Bung Tomo, selain persiapan pertandingan juga dilakukan persiapan opening ceremony Piala Dunia U-17 2023 dan dijadwalkan digelar sebelum pertandingan Indonesia vs Ekuador nanti malam.

Baca Juga: Israel Bombardir Tiga Rumah Sakit di Gaza, Tuduh Hamas Menggunakannya untuk Pusat Komando

Saat ini, tim pelaksana opening ceremony saat ini tengah melangsungkan check sound serta kelengkapan lainnya.

Anda dapat menyaksikan tayangan opening ceremony Piala Dunia U-17 2023 nanti melalui siaran langsung SCTV atau Indosiar. ***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI