Soal Tes SKD CPNS 2023 Disebut Terlalu Sulit, Simak Bocoran dari Peserta yang Sudah Ujian

Ilustrasi. Bocoran tentang tes SKD CPNS 2023 dari para peserta yang sudah ikut ujian. (Sumber : bkn.go.id)

Para peserta ujian tes SKD CPNS 2023 diimbau untuk lebih banyak belajar sebelum mengikuti tes, karena soal-soal yang diberikan tidak semudah itu.

INFOSEMARANG.COM - Bocoran untuk peserta tes SKD CPNS 2023 yang belum mengikuti ujian, simak tips dari para peserta yang sudah ujian.

Soal-soal yang keluar saat tes SKD CPNS disebut terlalu sulit. Jika tidak bisa mengerjakan dengan baik, maka akan kekurangan waktunya.

Tips pertama, kerjakan setiap soal dengan rata-rata waktu 0.9 menit per soalnya. Hal ini karena soal dan pilihan jawaban yang cukup panjang.

Baca Juga: CPNS PPPK: 12 Benda Ini Dilarang Dipakai atau Dibawa saat Tes SKD dan Seleksi Kompetensi

Tips kedua, perbanyak pelajari soal-soal untuk Tes Intelegensi Umum atau TIU. Beberapa peserta yang sudah mengikuti ujian menilai jika soal-soal TIU lebih susah.

Tips ketiga, terkait soal Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) para peserta ujian akan bertemu dengan soal-soal penalaran yang berkaitan dengan kehidupan sehari-hari.

Pada dasarnya, gunakan waktu sebaik mungkin untuk mengerjakan semua soal. Semoga berhasil!

***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI